Mobile World Congress 2017 (MWC 2017) menjadi ajang bagi para produsen smartphone untuk memperkenalkan produk terbarunya. Bersamaan dengan ajang tersebut, Vivo meluncurkan smartphone selfie terbarunya di Jakarta, yaitu Vivo V5Lite.
Tak lama setelah meluncurkan Vivo V5Plus, PT. Vivo Mobile Indonesia kembali memperbanyak lini produk V5 mereka. Memang tak diragukan lagi bahwa brand Vivo mulai naik daun sejak diluncurkannya smartphone Vivo V5 yang membawa fitur utama selfie. Dengan hadirnya Vivo V5Lite diharapkan pengguna Indonesia akan mendapat pengalaman selfie terbaik dengan harga terjangkau.
Vivo V5Lite ini akan dipersenjatai dengan kamera belakang 13 megapiksel dan kamera depan 16 megapiksel. Kamera depannya diklaim mampu menghasilkan kualitas terbaik meskipun minim cahaya karena menampilkan performa prima kamera V5 series. Tentunya kamera depannya juga dilengkapi dengan mode Beauty Face Mode untuk mempercantik wajah Anda.
Dari sisi spesifikasinya, Vivo V5Lite dilengkapi dengan prosesor MediaTek MT6750 octa-core 64-bit dengan RAM 3 GB dan storage 32 GB (dapat ditingkatkan hingga 256 GB). Untuk sisi sistem operasinya menggunakan Funtouch 3.0 berbasis Android 6.0 Marshmallow.
Ukuran layarnya yang mencapai 5,5 inci membuatnya masih cukup nyaman digenggam. Selain itu, desain layar 2,5D curved glass dan balutan metal di bagian belakang membuatnya tambah cantik. Vivo V5Lite akan tersedia dengan dua pilihan warna, yaitu Crown Gold dan Rose Gold. Dengan spesifikasi di atas, smartphone ini akan dijual dengan harga Rp2.999.000.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?