Connect with us
UX8406
Berita

Penggemar Genshin Impact Ditantang 4 Kompetisi Berhadiah Rp56,5 Juta

Genshin Impact selenggarakan rangkaian kompetisi bertabur hadiah bagi para traveler dari empat negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Filipina dan Thailand. Menariknya, rangkaian kompetisi ini didukung penuh oleh UniPin.

Updated

Genshin Impact selenggarakan rangkaian event bertabur hadiah bagi para traveler (pemain Genshin Impact) dari empat negara, yaitu Indonesia, Malaysia, Filipina dan Thailand. Rangkaian keseruan hasil kolaborasi Genshin Impact dan UniPin ini akan hadir sepanjang bulan Oktober dan November 2021.

Event pertama yang tidak boleh traveler lewatkan adalah Photo Story Competition. Dalam event ini, traveler cukup bermain Genshin Impact  dan mengambil gambarnya. Gambar yang sudah diambil kemudian diunggah sebagai Instagram Feed ataupun Facebook Post di akun personal dengan caption menarik serta tagar #UniPinGIPhotoStory.

Selain mengambil gambar saat bermain, traveler dengan jiwa kompetitif dapat adu kemampuan lewat Show Off Your Skill. Cukup taklukkan Boreas ataupun Azhdaha dan rekam pertarungannya. Travelers dengan kombo pesta terbaik berkesempatan memenangkan uang tunai, UniPin Credits hingga merchandise eksklusif sekaligus.

Selain traveler, para penggemar cosplay juga memiliki kesempatan untuk berpartisipasi. SEA Cosplay Competition dari UniPin dan Genshin Impact dapat diikuti oleh cosplayer dari keempat negara dengan menampilkan kostum karakter Genshin Impact terfavorit.

Ada beragam kategori juara yang dapat diraih dalam SEA Cosplay Competition, mulai dari SEA Best Cosplay, Best Male dan Best Female dari masing-masing negara serta delapan cosplayer terbaik. Tidak ketinggalan bagi penggemar manga juga dapat berpartisipasi pada Manga Contest Competition.

Nah! Bagi kalian yang tertarik untuk ikutan Manga Contest Competition cukup unggah atau upload cerita manga Genshin Impact di Instagram ataupun Facebok. Selanjutnya, akan ada delapan pemenang yang akan dipilih berdasarkan kreativitas terbaik.

Khusus traveler Indonesia, masih ada dua event lainnya yang menanti dengan hadiah berlimpah. Selama periode tanggal 8 hingga 23 Oktober 2021, traveler yang melakukan top up Genesis Crystal menggunakan OVO Cash akan langsung mendapatkan cashback 10,000 OVO Points.

Traveler yang juga sekaligus pengguna layanan Tri bisa mengikuti promo serupa mulai 23 Oktober hingga 5 November 2021. Cukup top up Genesis Crystal di UniPin dengan minimum transaksi Rp16,000, maka bonus kuota internet hingga 3 GB bisa didapatkan.

Tidak hanya cashback dan bonus, 45 traveler yang beruntung juga berkesempatan mendapatkan merchandise eksklusif dari Genshin Impact. Oleh karena itu, dapatkan juga kesempatan untuk dapat memenangkan keseluruhan kompetisi dengan nilai total uang tunai serta UniPin Credits hingga Rp56.500.000

Comments

Harga HP Terbaru

Berita8 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer