OPPO telah merilis OPPO K1 di pasar India. Nah! Pabrikan smartphone asal Cina ini juga bersiap-siap untuk merilis OPPO R11 Pro. Salah satu pasar pertama yang akan dituju adalah India. Ya! OPPO juga telah mengonfirmasi bahwa smartphone tersebut akan meluncur di India pada tanggal 5 Maret 2019.
Menariknya, menjelang peluncurannya, OPPO telah begitu berani untuk mengumbar desain OPPO F11 Pro lewat jejaring sosial media yang dimilikinya. Beberapa gambar yang diperlihatkan, smartphone ini akan datang dengan layar penuh tanpa poni atau lubang di bawah layar.
Ya! Sebagi gantinya, OPPO telah memilih untuk menggunakan kamera depan yang muncul (pop-up) di bagian tengah. Bisa dibilang, ini smartphone ini nantinya sangat mirip dengan Vivo V15 Pro dan juga Vivo NEX yang diluncurkan tahun lalu.
Di sisi belakang, smartphone ini disebut-sebut memiliki pengaturan kamera ganda yang terdiri dari sensor primer 48 MP dan sensor sekunder 5 MP. Selain itu, OPPO juga telah mengonfirmasi bahwa OPPO F11 Pro akan datang dengan dukungan Panoramic Arc Screen berukuran 6,5 inci.
Berbeda dengan OPPO R17 Pro yang belum lama ini sudah melenggang di Indonesia, OPPO tidak membekali OPPO F11 Pro dengan fingerprint under display. Ya! OPPO masih memuat pemindai sidik jari konvensional di bagian belakang perangkat, tepatnya di bawah modul kamera.
Lebih lanjut, OPPO juga telah mengonfirmasi beberapa fitur yang akan dimuat ke dalam smartphone ini, seperti finishing kaca Gradien 3D dan fast charging VOOC 3.0. Menurut gosip yang beredar, OPPO masih mempercayai SoC besutan MediaTek kelas atas, ditambah RAM 6 GB dan storage internal 128 GB.
Tak sedikit yang berharap, OPPO mau melengkapi OPPO F11 Pro dengan kamera depan 20 MP dan tentunya baterai minimal 3.500 mAh. Godaan lainnya, OPPO menyebutkan bahwa smartphone ini masih dilengkapi dengan port jack audio 3.5mm dan tentunya USB Type-C.
Baca juga
- Inovasi Kamera Terbaru Milik OPPO Segera Diproduksi Massal
- Fokus Pada F11 Pro, OPPO Tunda Peluncuran R19 di Tahun ini?
- Dua Teaser ini Ungkap Daya Tarik OPPO F11 Pro
Bakal ada dua warna yang ditawarkan oleh OPPO, yakni Thunder Black dan Aurora Green. Smartphone ini diduga kuat juga akan diboyong oleh OPPO dalam waktu dekat. Jadi, mengenai ketersediaan dan harganya, kita tunggu saja di awal Maret 2019 nanti.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?