Tak lama lagi OnePlus 5 akan segera dirilis. Belum ada tanggal yang pasti, namun disebut-sebut generasi penerus OnePlus 3 ini bakal dirilis pada bulan depan. Menjelang peluncurannya, ada banyak bocoran desain OnePlus 5 yang muncul di internet.
Bocoran terbaru yang muncul di situs microblogging Weibo menampilkan bagian depan dan belakang OnePlus 5. Terlihat jelas, pada bagian belakang smartphone tersebut yang terbungkus case pelindung ada dukungan dual-camera yang diposisikan secara vertikal.
Desain kameranya sendiri sangat mirip dengan kamera yang disematkan oleh OnePlus ke dalam OnePlus 2. Selain itu, tepat di bawah dual-camera yang disematkan, terdapat LED flash. Sedangkan pada bagian depan, tepatnya di bawah layar 5,5 inci terdapat pemindai sidik jari yang juga berfungsi sebagai tombol home.
Masih di bagian depan perangkat, OnePlus menempatkan kamera depan untuk kebutuhan foto selfie tepat di pojok kiri atas. Sayangnya, dari bocoran gambar tersebut tidak menampilkan sisi bagian atas atau bawah sehingga jenis port-nya masih tanda tanya. Tapi Carl Pei selaku petinggi OnePlus sudah memastikan kalau OnePlus 5 bakal disertai jack audio 3,5 mm.
Baca Juga
- Carl Pei: OnePlus 5 Punya Jack Audio, Fingerprint, dan Beragam Warna
- OnePlus 5 Jalani Pengujian AnTuTu Benchmark, Berapa Skornya?
- OnePlus 3T Versi 128 GB Bakal Segera jadi Smartphone Langka
Namun, satu hal yang perlu digarisbawahi bahwa bocoran gambar OnePlus 5 ini belum bisa dipastikan kebenarannya. Tentu saja, kita harus menunggu untuk melihat desain bodi OnePlus 5 yang sebenarnya, yakni yang nantinya dikonfirmasi langsung oleh pihak OnePlus sendiri.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?