Belum lama ini pemerintah Amerika Serikat mengajak sekutunya untuk boikot penggunaan perangkat Huawei. Namun berbeda dengan Huawei, pabrikan smartphone asal Cina lainnya, yakni Xiaomi justru “mendapat tempat” di hati warga negara Paman Sam tersebut.
Seperti yang belum lama ini digelar, Xiaomi mengadakan acara Mi Fan yang pertama di New York City. Ya! Acara ini pun sengaja digelar untuk menangkal berbagai rumor yang beredar terkait perangkat merek Cina yang perlahan-lahan memasuki pasar Amerika Serikat.
Tercatat, sekitar 700 Mi Fans datang untuk turut meramaikan acara yang berlangsung selama dua hari tersebut. Untuk memanjakan mereka yang hadir, Xiaomi pun turut memamerkan berbagai produk yang ditawarkannya. Ada Mi MIX 3, Mi A2, Mi 8 dan Pocophone F1 yang disokong chipset Snapdragon 845.
Tak hanya smartphone andalannya, Xiaomi juga turut memamerkan beberapa produk yang masuk ke dalam lini Mi Home, seperti bohlam cerdas, proyektor dan totalnya ada 50 produk ekosistem Xiaomi. Semuanya juga terhubung dengan IoT yang dikembangkan oleh Xiaomi.
Dalam acara ini, Xiaomi juga menawarkan Mi Box S seharga US$ 40 yang sementara waktu baru dijual di Walmart. Selain itu, menggandeng Walmart, Xiaomi juga memasarkan tiga produk baru, yakni Mi Wireless Charging Pad, Mi Robot Builder Rober dan Mi Home Security Camera.
Seperti yang telah disinggung di atas, 2018 ini jadi tahun yang baik sekaligus buruk bagi beberapa perusahaan asal Cina. ZTE dan Huawei mendapat larangan yang keras dari pemerintah Donald Trump. Namun di sisi berbeda, OnePlus sukses merilis 6T bersama T-Mobile dan Xiaomi juga diterima positif.
Baca juga
- Xiaomi Mau Bikin Smartphone dengan Kamera 48 MP
- Sambut Harbolnas Xiaomi Potong Harga Redmi 6 dan S2
- Depak OPPO, Xiaomi Duduki Peringkat Ke-4 di Pasar Global
Strategi Xiaomi untuk memboyong gaya hidup dan perangkat pintar di rumah sebelum membawa smartphone garapannya adalah ide yang bagus. Selain itu, acara Mi Fans yang digelar di New York ini tentunya akan jadi jalan yang tepat bagi Xiaomi untuk memperkenalkan smartphone buatannya.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?