Connect with us
M5406KA250px
Berita

Huawei Mate 20 dengan Kirin 980 Muncul di Geekbench

Huawei Mate 20 Series yang akan diperkenalkan pada tanggal 16 Oktober 2018 mendatang di London bakal diperkuat dengan chipset Kirin 980. Huawei pun sesumbar bahwa chipset barunya ini lebih bertenaga. Benarkah?

Updated

Huawei pada tanggal 16 Oktober 2018 mendatang bakal memperkenalkan dua smartphone premium terbarunya, Huawei Mate 20 dan Mate 20 Pro. Disebut-sebut, Huawei di dalam acara ini juga akan memperkenalkan Mate 20 edisi spesial, yakni Mate 20 Porsche Design.

Kirin 980 bakal menjadi otak dari ketiga smartphone besutan Huawei tersebut. Ya! Inilah chipset yang diproduksi oleh HiSilicon dengan teknologi proses 7nm. Diklaim tidak hanya lebih bertenaga, Kirin 980 juga lebih pintar dan efesien dalam hal penggunaan daya baterai.

Belum lama ini, Huawei pun sesumbar bahwa chipset buatannya itu lebih powerfull dibandingkan dengan Apple A12 Bionic yang ada di dalam tubuh iPhone terbaru. Nah! Faktanya belum dapat diverifikasi karena Kirin 980 belum tersedia secara resmi untuk publik.

Namun baru-baru ini muncul di situs Geekbench pengujian Mate 20 yang diperkuat Kirin 980. Tak main-main, dalam pengujian single-core chipset ini mampu mencetak skor hingga 3.390 poin. Sedangkan dalam pengujian multi-core, hasilnya mencapai 10.318 poin.

Bisa dibilang, skor yang dihasilkan cukup baik dibandingkan Kirin 970. Hasil pengujian ini juga mengalahkan Snapdragon 845 milik Qualcomm. Dalam pengujian AnTuTu, Kirin 980 mampu mencetak 356.918 poin dan sekali lagi membuktikan bahwa chipset ini lebih unggul daripada Snapdragon 845.

Seperti dikutip dari Gizmochina, Richard Yu selaku CEO Huawei Consumer Business menyebutkan bahwa Kirin 980 akan memiliki NPU khusus untuk menunjang kemampuan AI yang lebih baik. Tak hanya itu, chipset ini juga sudah dibekali GPU yang kuat dan CPU Cortex-A75 dengan kinerja tinggi.

Baca juga

Tak hanya digerakkan dengan Kirin 980, flagship buatan Huawei yang akan segera datang ini juga akan dibekali RAM 6 GB atau 8 GB serta opsi storage mulai dari 64 GB hingga 512 GB. Smartphone ini juga akan tiba dengan dukungan tiga kamera belakang, layar AMOLED 6,53 inci, dan baterai 4.000 mAh.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer