Connect with us
M5406KA250px
Berita

Galaxy S8 Ungguli iPhone 7 Plus dan LG G6 jadi yang Terpopuler di Dunia

Updated

Samsung meluncurkan Galaxy S8 dan S8+ dengan menggunakan bahasa desain yang unik dan spesifikasi hardware yang mumpuni. Mulai dari prosesor Snapdragon 835 atau Exynos 8895, RAM 4 GB, hingga penyimpanan internal 64 GB. Berkat itu semua, ternyata membuat duo smartphone ini sukses besar di pasaran.

Ini merupakan hal yang belum pernah terjadi pada smartphone flagship Samsung sebelumnya. Bahkan hanya sedikit ulasan negatif mengenai duo smartphone tersebut yang beredar di Internet. Berdasarkan laporan Consumer Reports soal smartphone paling populer di dunia menempatkan Samsung Galaxy S8 dan S8+ di peringkat teratas.

Hingga saat ini, tiga peringkat teratas ditempati oleh perangkat buatan Samsung. Galaxy S8+ menjadi smartphone peringkat paling atas diikuti Samsung Galaxy S8 dan Samsung Galaxy S7 Edge yang telah diluncurkan tahun lalu. Sementara LG G6 harus puas di peringkat keempat dan iPhone 7 Plus berada di posisi kelima.

Berdasarkan hasil review, Consumer Reports memuji desain baru duo Galaxy S8 yang minimalis, modern, dan elegan. Terutama memiliki layar yang lebih besar dengan ukuran perangkat yang ramping. Meskipun dalam publikasi tersebut, Consumer Reports tetap menyarankan calon pembelinya untuk menguji perangkat di kehidupan nyata.

Masih menurut Consumer Reports, duo Galaxy S8 ini menyediakan baterai yang optimal, dimana Galaxy S8 Plus dapat bertahan lebih dari 17 jam dan Galaxy S8 mampu bertahan selama 14 jam pada uji coba baterai di jaringan 4G. Dan tidak lupa, review Consumer Reports menyebutkan bahwa kualitas kamera kedua smartphone tersebut juga sangat mengesankan.

Baca Juga

Salah satu kegagalan yang ditemukan Consumer Reports pada duo smartphone Samsung ini terdapat pada penempatan pemindai sidik jari yang berada di sebelah kanan kamera utama. Posisi ini membuat penggunanya terkadang susah meraih pemindai sidik jari, melainkan lebih sering menyentuh kamera sehingga meninggalkan noda pada lensa kamera.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer