Connect with us
K5504-BAPE
Berita

Xiaomi Mi Notebook Air Terbaru Meluncur 23 Desember

Updated

Selain smartphone yang unik, Xiaomi juga gencar menciptakan notebook Mi Notebook Air. Laptop ini memiliki dua pilihan model yang terdiri dari layar 12,5 inci dan 13 inci. Kedua model ini pun memiliki perbedaan spesifikasi hardware yang cukup mencolok, dimana Mi Notebook Air 12,5 inci menggunakan prosesor Intel Core m3, Intel HD Graphic 515, dan RAM 4 GB. Sedangkan model 13 inci memiliki prosesor Intel Core i5, Nvidia GeForce 940MX, dan RAM 8 GB.

Secara desain, kedua laptop ini memiliki bentuk yang hampir mirip dengan Apple MacBook Air. Namun tidak dilengkapi logo pada bagian atasnya seperti Apple MacBook Air. Menariknya, baru-baru ini Xiaomi telah meluncurkan undangan waktu peluncuran Mi Notebook Air generasi terbaru yang jatuh pada hari Jumat 23 Desember 2016.

Dalam undangan itu, terlihat Mi Notebook Air terbaru akan memiliki modul yang akan mendukung jaringan 4G-LTE. Selain itu, terdapat juga logo kanan China Mobile di sebelah kanan logo Mi. Tentu saja menarik karena pengguna laptop ini bisa langsung terhubung dengan jaringan internet ketika tidak terdapat koneksi WiFi.

Diperkirakan harga Mi Notebook terbaru ini akan mencapai 3.499 Yuan atau sekitar Rp6,7 juta untuk model 12,5 inci dan 4.999 Yuan atau sekitar Rp9,6 juta untuk model 13 inci. Selain itu, menurut rumor yang beredar mengatakan bahwa varian yang menggunakan model 4G-LTE akan memiliki harga yang lebih mahal. Bagaimana? Apakah Anda senang dengan hadirnya dukungan jaringan 4G-LTE pada sebuah laptop?

Comments

Harga HP Terbaru

Harga HP3 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP4 months ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP5 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP5 months ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP6 months ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP6 months ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Harga HP7 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO X5 5G

Bulan Februari lalu POCO secara resmi telah meluncurkan POCO X5 5G di pasar Indonesia. Smartphone kelas menengah ini datang dengan...

Harga HP8 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G

Samsung membuat kejutan dengan memboyong Galaxy A14 5G ke Indonesia. Ini adalah smartphone 5G yang ditawarkan dengan harga sangat terjangkau.

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer