Connect with us
M5406KA250px
Berita

Xiaomi Mi Max 2 Dirilis, Gendong Baterai Jumbo dalam Bodi Tipis

Updated

Jelang akhir bulan Mei 2017 ini Xiaomi secara resmi telah meluncurkan smartphone jumbo terbarunya, Mi Max 2. Perangkat yang masuk ke dalam kategori phablet ini telah dibekali chipset Snapdragon 625 octa-core. Kita ketahui bersama, chipset ini paling populer diadopsi banyak produsen smartphone karena hemat dalam konsumsi baterai.

Untuk mengimbangi kinerja chipset yang disematkan, Xiaomi membekali Mi Max 2 dengan RAM sebesar 4 GB serta internal storage dengan dua pilihan, yakni 64 GB dan 128 GB. Sedangkan untuk layarnya memiliki bentang 6,44 inci dengan kemasan bezel semakin tipis. Baterainya sendiri juga terbilang jumbo, yakni berkapasitas 5.300 mAh.

Dengan kapasitas baterai sebesar itu, Xiaomi berani mengklaim bahwa Mi Max 2 dapat bertahan selama 18 jam untuk menonton video, sembilan jam untuk bermain game tanpa henti, 21 jam untuk bernavigasi, 57 jam bertelepon, atau sepuluh hari untuk mendengarkan musik.

Berkat dukungan chipset Snapdragon 625 racikan Qualcomm, phablet ini juga memiliki fitur Quick Charge 3.0. Dengan hadirnya fitur tersebut, pengisian daya baterai hingga 68 persen dapat dilakukan oleh pengguna hanya dalam waktu satu jam.

Bagaimana dengan sektor fotografinya? Mi Max 2 telah dilengkapi dengan kamera utama 12 MP dengan sensor Sony IMX386, ukuran piksel 1,2 µm, PDAF, dan dual-tone LED flash. Tak ketinggalan, Xioami juga menyematkan jack audio 3,5 mm, USB Type-C dan dukungan dual SIM dengan jaringan 4G-LTE.

Di pasarkan mulai 1 Juni 2017 hanya di toko online dan offline di Cina, Mi Max 2 dibanderol dengan harga 1.699 Yuan atau sekitar Rp3,3 jutaan untuk varian 4 GB + 64 GB. Sedangkan varian 4 GB + 128 GB ditawarkan dengan harga 1.999 Yuan atau sekitar Rp3,9 jutaan.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer