Connect with us
M5406KA250px
Berita

Xiaomi Mi 7 Mungkin Pakai Panel OLED dengan Always-on Display

Updated

Tak sedikit yang bertanya-tanya, akan ada perangkat menarik apa saja yang nantinya bergulir di MWC 2018 di Barcelona selain Galaxy S9/S9+ besutan Samsung? Sebuah pertanyaan yang wajar untuk ditanyakan oleh mereka yang memang berkutat di industri gadget.

Seperti kita ketahui, MWC 2018 juga akan diikuti oleh Xiaomi, produsen smartphone asal Cina yang kini masuk empat besar di pasar global. Besar kemungkinannya Xiaomi di ajang ini akan memperkenalkan satu “amunisi” terbarunya, yakni Mi MIX 2S.

Namun, selain Mi MiIX2S, Xiaomi juga dikabarkan masih memiliki satu amunisi lainnya yang tak kalah menarik dan siap menggoyang pasar smartphone global di tahun 2018 ini. Satu amunisi tersebut adalah Xiaomi Mi 7.

Seperti dikonfirmasi oleh CEO-nya sendiri, Mi 7 akan diperkuat dengan chipset papan atas milik Qualcomm, yakni Snapdragon 845. Bocoran lainnya, smartphone ini diperkirakan akan hadir dalam dua model varian, yakni reguler dan plus.

Xiaomi Mi 7 versi Plus dikabarkan akan hadir dengan dukungan panel layar OLED 6,01 inci dari Samsung. Daya tarik lainnya, smartphone ini juga rumornya akan hadir dengan dukungan pengisian daya nirkabel.

 

Bahkan disebut-sebut, Mi 7 juga akan dibekali dengan dual-camera belakang yang sudah dilengkapi dengan fitur artificial intelligent. Tak main-main, fitur kecerdasan buatan yang ditanam ke dalam dual-camera tersebut sudah lebih baik dibandingkan dengan fitur serupa yang ada saat ini.

Berbicara soal catu daya, Mi 7 versi reguler diperkirakan akan disokong baterai berkapasitas 3.200 mAh, sedangkan untuk versi plus memiliki kapasitas baterai sedikit lebih besar, yakni 3.500 mAh. Bahkan ada yang menduga, Xiaomi akan membenamkan baterai jumbo, 4.480 mAh.

Tak kalah menarik, Mi 7 yang berjalan dengan MIUI 9 berbasis Android 8.0 Oreo mungkin akan menjadi smartphone pertama besutan Xiaomi yang mengadopsi fitur Always on Display. Hal ini berdasarkan dari bocoran file firmware yang diperoleh @FunkyHuawei.

Lewat file firmware yang disebar secara eksklusif untuk XDA Developers tersebut juga terungkap bahwa smartphone flagship besutan Xiaomi ini akan dibekali dengan dual-SIM card, IR blaster, efek bokeh di aplikasi kamera, EIS, teknologi audio dari Dirac dan NFC.

Baca juga

Lantas, apakah kita mesti 100 persen memercayai bocoran tersebut? Ada baiknya kita harus terus mengikuti pemberitaan seputar perangkat ini jika ingin mendapatkan jawaban sebenarnya. Atau setidaknya kita tunggu hingga perangkat ini benar-benar meluncur ke pasaran. Bukan begitu?

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer