Beberapa waktu lalu OnePlus secara resmi mengumumkan kehadiran smartphone terbaru mereka, OnePlus 5T. Smartphone flagship terbaru ini memiliki dukungan spesifikasi hardware yang mirip pendahulunya namun terdapat peningkatan pada sisi layar dengan aspek rasio 18:9.
Jenis layar yang digunakan pada OnePlus 5T adalah AMOLED berukuran 6 inci dengan resolusi FHD+ (2.160 x 1.080 piksel). Smartphone ini sudah didukung perlindungan antigores Corning Gorilla Glass 5.
Belum lama dirilis ke pasaran, OnePlus segera merilis update software terbaru untuk 5T yang berfokus untuk meningkatkan kemampuan dual-camera miliknya.
Komposisi modul dual-camera milik OnePlus 5 antara lain lensa wide-angle plus aperture f/1.7 dengan resolusi 16 MP serta lensa telephoto beresolusi 20 MP dengan aperture yang sama. Untuk kamera selfienya berukuran 16 MP dengan aperture f/2.0.
Versi sistem operasi terbaru OnePlus 5T adalah OxygenOS 4.7.2 yang berbasis Android Nougat. Update software berukuran 107 MB ini juga membawa beberapa perubahan, antara lain:
- Optimalisasi kemampuan fingerprint
- Optimalisasi face unlock
- Peningkatkan akurasi gesture saat layar mati
- Peningkatan EIS saat merekam video 4K
- Peningkatan keamanan WiFi WPA2 (patch untuk Krack)
- Beberapa perbaikan bug lainnya
Pembaruan ini rencananya akan diluncurkan secara serentak ke seluruh pengguna dalam waktu dekat. Ya, semoga saja update ini bisa meningkatkan keseluruhan performa OnePlus 5T. Kita tunggu saja,
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?