Samsung pada tanggal 20 Februari 2019 nanti akan kembali menggelar acara Unpacked di San Francisco, Amerika Serikat. Ya! Dalam acara tersebut Samsung sudah dipastikan akan memperkenalkan smartphone premium terbarunya, Galaxy S10 Series.
Ada tiga model Galaxy S10 Series yang akan diperkenalkan, termasuk di dalamnya Samsung Galaxy S10+ dengan empat kamera di bagian belakang dan dua kamera di bagian depan. Seperti yang sudah diungkap dari sejumlah bocoran yang beredar, Samsung akan mengadopsi layar Infinity-O.
Meskipun acara Unpacked tersebut masih satu bulan lagi, bukan berarti bocoran mengenai Galaxy S10 Series, termasuk Galaxy S10+ tidak akan muncul di dunia maya. Terbukti, baru-baru ini beredar sebuah foto seseorang yang tertangkap kamera yang diduga kuat sedang menggunakan Samsung Galaxy S10+.
Rumor yang selama ini beredar bahwa Galaxy S10+ akan punya dua kamera selfie yang terselip di sudut kanan atas ternyata benar. Tak hanya itu, dari foto tersebut juga memperlihatkan bahwa smartphone ini diracik dengan bezel yang semakin tipis, bahkan lebih tipis dari Galaxy S9+.
Foto yang beredar luas di internet ini juga mengonfirmasi bahwa itu adalah Galaxy S10+ dengan flip cover. Sayangnya, watermark di layar yang diperkirakan menampilkan identitas dari perangkat yang dipakai untuk memotret telah dihapus.
Namun diduga kuat, foto tersebut kemungkinan diambil di bus yang mengangkut penumpang menuju ke/dari Suwon, di mana fasilitas utama Samsung Electronics berada. Perangkat ini masih dalam casing pra-produksi yang sengaja digunakan untuk menyembunyikan desain hingga saat diluncurkan nanti.
Punya lubang di bawah layar untuk menempatkan dua kamera depan, tentunya Samsung harus berpikir keras agar desain layar yang ditawarkannya nanti tidak merugikan pengguna. Contohnya, lubang kamera yang ada pada Galaxy A8s begitu besar sehingga sedikit mengganggu ketika bermain game.
Baca juga
- Lagi, Casing untuk Trio Samsung Galaxy S10 Muncul di Internet
- Beli Gadget Samsung Kini Bisa di Samsung.com SHOP
- Punya Bodi Tipis, Baterai Samsung Galaxy S10+ Paling Jumbo
Ya! Samsung tentunya sudah memikirkan masak-masak desain Infinity-O yang ditawarkannya. Dengan begitu, konsumen sangat berharap, bilah hitam yang jadi “rumah” kamera depan pada Galaxy S10+ tidak memotong beberapa informasi yang biasanya ada di bagian atas perangkat.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?