Tahun 2016 kemarin menjadi tahun kebangkitan fitur tahan air di industri smartphone. Selama ini kita hanya familiar dengan merek Sony yang memang punya banyak portofolio smartphone tahan air dan debu. Tapi Sony terus diikuti produsen lain.
Sebut saja Samsung dengan Galaxy S7, Note 7, dan Galaxy A (2017) yang sudah tahan air. Apple pun ikut-ikutan dengan menyertakan sertifikat IP68 pada dua iPhone 7 dan iPhone 7 Plus. Yang terakhir, LG G6 juga sudah memiliki sertifikat IP68.
Sebagai konsumen, sudah semestinya kita memahami dan mempelajari apakah smartphone yang kita gunakan benar-benar tahan air atau tidak. Termasuk soal kebijakan garansi, karena produsen seperti Apple dan Sony tidak akan menerima klaim garansi kerusakan yang disebabkan air.
Nah, belum lama ini ada satu kejadian yang bisa kita jadikan pelajaran sebagai pengguna smartphone. Melalui sebuah video yang di-upload di Facebook dan juga YouTube, ada seorang pemuda asal Indonesia yang menjajal kemampuan tahan air smartphone Xperia XA Ultra yang baru dibelinya. Apakah ada yang salah?
Jelas salah, karena Xperia XA Ultra bukanlah smartphone tahan air. Setelah selesai melakukan unboxing, ia langsung saja mencelupkan smartphone Xperia XA Ultra miliknya ke dalam wadah ember kosong. Tak lama ia membuka kran air dan mengisi ember tersebut dengan air hingga menenggelamkan bodi smartphone.
Beberapa saat ia mencoba, smartphone masih tetap menyala. Ia pun menekan tombol-tombol di layar smartphone untuk memastikan semua baik-baik saja. Meski agak tersendat-sendat, pada akhirnya tombol di layar masih bisa disentuh.
Namun setelah lebih dari dua menit ada di dalam air, unit Xperia XA Ultra miliknya tersebut mulai mati-hidup. Bahkan pada jack audio di sisi atas sempat mengeluarkan gelembung air. Tak lama kemudian, smartphone mati.
Ia mencoba menghidupkan kembali dengan menekan tombol power, namun smartphone tidak mau menyala dengan indikator baterai habis. Pada akhirnya tidak jelas bagaimana nasib smartphone nahas tersebut, apakah benar-benar mati total atau hanya kehabisan baterai.
Yang jelas jika terjadi kerusakan pada smartphone itu, pihak Sony tidak akan menanggung kerusakan dan biaya ganti rugi. Yang pertama, Sony memang tidak menganjurkan smartphone buatannya untuk diajak “nyebur” dengan sengaja. Kedua, Xperia XA Ultra bukanlah smartphone tahan air. Jadi sekali lagi, bijaklah dalam memperlakukan smartphone yang kita gunakan.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?