Pada tanggal 21 Maret 2018 nanti Meizu dikabarkan akan merilis satu smartphone terbarunya, Meizu E3. Namun masih terkait dengan gebrakan Meizu, kabar yang tak kalah menarik adalah keinginan pabrikan smartphone asal Cina tersebut yang ingin merilis Meizu 15, 15 Plus dan 15 Lite.
Ya! Lini terbaru Meizu 15 Series tersebut kabarnya juga sudah terdaftar di situs sertifikasi 3C. Terungkap, Meizu 15 Series akan memiliki nomor model M891, M881 dan M712. Spekulasi yang beredar, M891 dan M881 adalah Meizu 15 dan 15 Plus yang akan disokong dengan fast charging 24W dan charger UP1220S terbaru.
akan terdengar kabar silam, Meizu secara resmi akan meluncurkan smartphone kelas menengah terbarunya yang bernama Meizu E3. Sebelum acara tersebut dimulai, ternyata baru saja muncul bocoran spesifikasi hardware mengenai Meizu 15, 15 Plus, dan 15 Lite di situs sertifikasi 3C (China Compulsory Certification) asal China.
Sementara, nomor model terakhir yang disebutkan, yakni M712 diduga kuat adalah Meizu 15 Lite yang akan didukung fast charging 18W. Meizu sendiri sudah mengonfirmasi bahwa Meizu 15 dan 15 Plus akan diotaki pilihan chipset Snapdragon 660 dan juga Exynos 8895 seperti yang ada pada Galaxy Note 8, Galaxy S8 dan S8+.
Sedangkan untuk Meizu 15 Lite akan disokong dengan chipset Snapdragon 630 yang terkenal hemat dalam penggunaan baterai dan performanya juga lebih bertenaga. Nantinya Meizu 15 Series akan memiliki layar penuh dengan aspek rasio 18:9 serta dukungan fingerprint di bagian sisi samping perangkat.
Berdasarkan bocoran ReaMeizu asal Jepang, Meizu 15 akan memiliki layar berukuran 5,5 inci AMOLED. Dukungan lainnya adalah RAM sebesar 4 GB, ROM berkapasitas 64 GB atau 128 GB dan masih mengadopsi sistem operasi Android 7.1.1 Nougat.
Baca juga
- Meizu E3 Berbasis MediaTek Helio P70 Rilis Bulan ini
- Ogah Berponi, Meizu Patenkan Teknologi Kamera Selfie di Bawah Layar
Berbeda dengan Meizu 15, versi 15 Plus dikemas dengan layar berukuran 6 inci AMOLED, RAM 6 GB, ROM 64 GB atau 128 GB. Sedangkan versi Lite dikemas dengan layar 5,5 inci, RAM 4 GB dan pilihan ROM 32 GB atau 64 GB. Rencananya, ketiga smartphone ini akan melenggang pada bulan April 2018 di pasar Cina.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?