Sony menghadirkan smartphone flagship terbarunya pada ajang IFA 2017, yaitu Xperia XZ1 dan XZ1 Compact. Keduanya memiliki spesifikasi unggulan serta sudah menjalankan sistem operasi terbaru Android Oreo yang dipadukan dengan tampilan antarmuka yang baru.
Namun ternyata tak hanya kedua perangkat tersebut yang bakal mencicipi Android Oreo. Dilansir dari GSMArena, Sony juga berencana menghadirkan update tersebut ke sejumlah perangkat smartphone lainnya. Antara lain Xperia X, Xperia X Performance, Xperia XZ, Xperia X Compact, Xperia XZ Premium, Xperia XZs, Xperia XA1, Xperia XA1 Ultra, Xperia XA1 Plus, dan Xperia Touch.
Sayangnya tidak ada informasi lebih lanjut mengenai kapan update tersebut tersedia dan apa saja fitur Oreo yang ada pada update tersebut. Namun unit Xperia XZ1 dan XZ1 Compact yang baru-baru ini diperkenalkan dan sudah menjalankan Android 8.0 Oreo menunjukkan tampilan user interface yang bersih dan minimalis.
Sekadar informasi, Android Oreo yang belum lama diperkenalkan Google memang membawa beberapa peningkatan fitur, di antaranya mode picture-in-picture, dot notifikasi, integrasi aplikasi pihak ketiga dengan Google Assistant, dan yang lainnya.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?