Setelah beberapa kali beredar rumornya, akhirnya Samsung resmi merilis smartphone terbarunya Galaxy J3 Prime. Smartphone ini dihadirkan untuk menyasar segmentasi pasar kelas menengah. Lalu apa saja yang disematkan Samsung pada smartphone ini?
Samsung menghadirkan Galaxy J3 Prime dengan spesifikasi layar berukuran 5 inci dengan resolusi HD. Adapun dapur pacunya berisi prosesor octa-core Exynos 7570 yang dibangun dengan proses 14nm. Untuk mendukung kinerja dapur pacunya, Samsung menyematkan RAM sebesar 1,5 GB.
Smartphone yang telah menjalankan sistem operasi Android 7.0 Nougat ini hanya dipersenjatai kamera beresolusi 5 megapiksel dengan LED flash dan kamera depan 2 megapiksel. Tentu spesifikasi kamera Galaxy J3 Prime ini jauh dari kata sempurna. Padahal smartphone entry-level terbaru dibekali spesifikasi kamera yang mumpuni.
Samsung Galaxy J3 Prime hanya memiliki satu varian warna yakni hitam. Smartphone ini tersedia di T-Mobile atau Metro PCS di Amerika Serikat dengan banderol harga US$150 atau sekitar Rp2 jutaan tanpa kontrak dan $US6 atau setara dengan Rp80 ribuan dengan kontrak 24 bulan. Khusus konsumen yang membeli di Metro PCS akan mendapatkan potongan harga $69 atau Rp900 ribuan.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?