Meskipun tanggal peluncurannya sudah diketahui, bocoran Galaxy S10 Series semakin mengalir deras di dunia maya. Bocoran terbaru, disebut-sebut Samsung juga akan menghadirkan Galaxy S10 Series yang memiliki bodi keramik dan kemungkinan besar itu adalah Galaxy S10+.
Sebelumnya, beberapa bulan lalu memang tersiar kabar bahwa Samsung akan membuat Galaxy S10 Series yang akan memiliki bodi keramik. Namun informasi yang beredar saat itu mengatakan bahwa perangkat tersebut diperkirakan adalah versi 5G dari Galaxy S10 yang disebut-sebut sebagai Galaxy S10 X.
Menurut SamMobile, Galaxy S10+ yang dikatakan memiliki nomor model SM-G975FC akan hadir dalam balutan keramik putih dan hitam. Sedangkan leaker ternama asal Cina, @UniverseIce lewat akun Twitter menuliskan bahwa Galaxy S10+ akan punya RAM sebesar 12 GB dan penyimpanan internal 1 TB.
The Galaxy S10+ 12GB/1TB version will have a ceramic back cover. This ceramic has a special process that is not only scratch resistant but also resistant to falling, but the weight will increase. This is the most advanced version of the S10+ . There is a metallic luster.
— Ice universe (@UniverseIce) January 19, 2019
Masih dari kicauan yang sama, @UniverseIce juga mengatakan bahwa keramik yang membalut bodi Galaxy S10+ dibuat melalui proses khusus. Hasil akhirnya, tak hanya membuat smartphone tersebut tahan terhadap goresan, tetapi juga “tahan jatuh”.
Bisa diartikan, varian keramik ini akan memiliki durabilitas yang lebih tangguh ketimbang Galaxy S10+ varian kaca. Meski begitu, sudah bisa ditebak bahwa bobot perangkat ini jauh lebih berat. Terakhir, ia mengatakan bahwa Galaxy S10+ ini juga memiliki kilauan yang sangat bagus dan menarik.
Baca juga
- Lagi, Casing untuk Trio Samsung Galaxy S10 Muncul di Internet
- Punya Bodi Tipis, Baterai Samsung Galaxy S10+ Paling Jumbo
- Ukuran Layar Samsung Galaxy S10+ Mulai Terungkap
RAM sebesar 12 GB plus penyimpanan internal berkapasitas 1 TB! Harus kita akui, ini akan jadi sebuah smartphone yang sangat menarik. Namun diperkirakan, smartphone ini akan dibuat oleh Samsung secara terbatas. Kemungkinan lainnya, smartphone ini hanya akan dijual di Korea Selatan dan Cina.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?