Connect with us
K5504-BAPE
Berita

Samsung Galaxy A33 akan Dibekali IP67

Selain Galaxy A53 dan Galaxy A73, Samsung di awal tahun depan diperkirakan akan meluncurkan Galaxy A33. Kabar terbaru, Galaxy A33 juga akan dibekali IP67, yang artinya punya kemampuan tahan air dan debu.

Updated

Samsung Galaxy A33 sudah menjadi buah bibir sejak akhir September lalu. Baru-baru ini, sebuah laporan dari Korea Selatan menyatakan bahwa handset tersebut mungkin akan hadir dengan ketahanan terhadap debu dan air.Laporan lain mengunkapkan hal yang sama dan bahkan membocorkan peringkat IP-nya (Ingress Protection).

Menurut sumber SamMobile, Samsung Galaxy A33 yang akan datang akan memliki kemampuan tahan air seperti yang dinyatakan oleh laporan The Elec. Sumber publikasi tersebut mengatakan bahwa perankat akan memiliki sertifikasi IP67, sama seperti yang dimiliki oleh Galaxy A52 dan Galaxy A72.

Meskipun perlindungannya akan lebih rendah daripada perangkat Galaxy premium dengan peringkat IP68, laporan tersebut menegaskan bahwa Galaxy A33 akan tetap dapat bertahan di bawah air (kedalaman 1m) hingga 30 menit. Tentunya hal ini masuk akal terkait dengan harga yang ditawarkan.

Menurut laporan sebelumnya, Galaxy A33 akan memiliki desain yang mirip dengan Galaxy A53 dan Galaxy A73 tanpa jack headphone 3.5mm. Namun, tidak seperti kedua smartphone tersebut, Galaxy A33 akan memiliki lekukan titik embun alih-alih punch-hole di atas layar.

Sementara, sejauh menyangkut warna yang bakal Samsung hadirkan, tak sedikit yang memprediksi bahwa Galaxy A33 akan punya pilihan warna hitam, putih, biru muda, dan oranye. Sayangnya, hingga saat ini belum ada bocoran yang lebih rinci tentang Samsung Galaxy A33.

Bocoran sebelumnya hanya menyebutkan bahwa smartphone tersebut akan datang dalam varian 5G saja yang didukung oleh baterai 5.000 mAh. Tentunya kita berharap, dalam beberapa minggu ke depan bocoran yang lebih lenkap mengenai smartphone ini bisa segera muncul sebelum pengumuman resminya di awal tahun 2022.

Comments

Harga HP Terbaru

Harga HP3 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP4 months ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP5 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP5 months ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP6 months ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP6 months ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Harga HP7 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO X5 5G

Bulan Februari lalu POCO secara resmi telah meluncurkan POCO X5 5G di pasar Indonesia. Smartphone kelas menengah ini datang dengan...

Harga HP8 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A14 5G

Samsung membuat kejutan dengan memboyong Galaxy A14 5G ke Indonesia. Ini adalah smartphone 5G yang ditawarkan dengan harga sangat terjangkau.

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer