Connect with us
s-14-oled
Berita

Samsung Bakal Kembangkan SoC Exynos dengan Dukungan NPU Khusus

Tak mau tertinggal dengan kompetitornya yang terus mengembangkan SoC untuk perangkat mobile dengan dukungan AI, Samsung kabarnya tidak berdiam diri. Ya! Raksasa pabrikan elektronik asal Korea Selatan ini disebut-sebut sedang mempersiapkan Exynos dengan dukungan NPU khusus.

Updated

Teknologi kecerdasan buatan alias artificial intelligence yang diadopsi sejumlah pabrikan smartphone semakin menarik. Tak melulu dengan kemampuan kamera yang dibekali AI sehingga mampu membaca wajah pengguna lebih optimal, tetapi juga mulai merambah fungsi suara dan keamanan.

Tak hanya itu, teknologi AI ini juga terus dikembangkan sehingga kini juga sudah menyasar ke layar yang mampu menampilkan gambar di smartphone terlihat lebih natural. Ya! Itulah sebuah inovasi yang terus berkembang sehingga juga mampu menyajikan kemudahan bagi banyak pengguna.

Terkait dengan hal itu, Samsung sepertinya jadi salah satu pabrikan smartphone yang belum secara penuh mengadopsi teknologi kecerdasan buatan pada sejumlah perangkat yang dikembangkannya. Seperti yang kita ketahui, Samsung baru menyematkan AI ke dalam dual-camera belakang milik Note 9.

Ya! Raksasa pabrikan elektronik asal Korea Selatan ini juga tidak berdiam diri. Kabarnya, Samsung sedang mempersiapkan chipset generasi terbarunya dengan dukungan Neural Processing Unit atau NPU khusus. Hal ini terungkap dari profil LinkedIn salah satu mantan karyawannya.

Besar kemungkinan dukungan NPU khusus akan menempel ke dalam chipset unggulan Exynos 9820 yang akan datang. Ini berarti, Galaxy S10 akan jadi smartphone Samsung pertama yang memiliki kecerdasan buatan secara penuh.

Lantas bagimana dengan Galaxy S10 yang tidak diotaki Exynos 9820? Seperti yang kita tahu, Samsung akan memasarkan Galaxy S10 dengan chipset besutan Qualcomm di pasar Amerika Serikat dan Cina. Tentu saja Samsung juga akan memanfaatkan teknologi AI yang dikembangkan oleh Qualcomm.

Setelah mengembangkan dari Hexagon DSP-nya di Snapdragon 845 untuk berbagai tugas, seperti audio, pencitraan gambar, dan machine learning, Qualcomm kini berupaya untuk mengembangkan NPU sendiri di dalan chipset flagship miliknya. Dalam hal ini, chipset flagship terbarunya adalah Snpadragon 8150.

Sejujurnya, ini bukanlah langkah yang mengejutkan yang akhirnya harus diambil oleh Samsung. Dan tak sedikit analis yang menilai bahwa ini hanyalah sebuah reaksi dari Samsung untuk “menjaga” dominasinya di industri smartphone guna mengahdapi para kompetitornya yang sudah lebih dulu terjun ke AI.

Seperti yang sudah disebutkan di atas, teknologi AI sudah mulai diadopsi oleh sejumlah pabrikan smartphone. Semua itu berawal dari dukungan chipset yang mereka gunakan. Huawei kini punya Kirin 980 yang memiliki dual NPU dan Apple punya A12 Bionic yang memiliki 8-core Neural Engine.

Baca juga

Tentu saja, Samsung yang juga bermain di industri SoC untuk perangkat mobile tak mau ketinggalan. Sudah jelas, kompetisi masih terbuka lebar dan kita akan terus melihat bahwa seluruh produsen smartphone masih akan terus mengembangkan teknologi AI ini kearah yang lebih sempurna.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita2 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP10 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer