ASUS akan segera merilis beberapa keluarga ZenFone secara bersamaan. Jerry Shen, CEO ASUS mengatakan bahwa saat ini mereka sedang mengerjakan tujuh tipe ZenFone baru. Gerombolan ZenFone ini pun rencananya akan dirilis pada tahun 2016. Beberapa di antaranya diharapkan dapat dirilis tahun 2015 setelah dipamerkan pada ajang IFA 2015.
Jerry Shen juga menyebutkan tipe ASUS ZenFone yang rencananya akan dirilis pada tahun 2016. Di antaranya adalah ZenFone Deluxe untuk kelas premium, dua tipe ZenFone Laser untuk kelas mainstream, sisanya adalah ZenFone Selfie, ZenFone Max, dan dua tipe ZenFone Go.
Namun Shen tidak menyebutkan keberadaan dari ASUS ZenFone Zoom. Diperkirakan, ASUS akan memamerkan ZenFone Max dan Zoom pada ajang IFA 2015. ZenFone Max sendiri mencoba menarik perhatian para pecinta gadget dengan baterai 5.000 mAh. Sedangkan ZenFone Zoom menyajikan fitur utama berupa kamera dengan 3x optical zoom.
Sebelumnya, ASUS juga sempat memperkenalkan ZenFone 2 Deluxe Special Edition ZE551ML pada sebuah acara di Brasil. Smartphone ini mencoba menarik perhatian dengan memori internal yang sangat besar, yakni 256 GB.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?