Tanggal 22 Maret 2017 bertempat di Empirica Jakarta, ASUS resmi memperkenalkan sebuah monster gaming di jajaran Republic of Gamers. ASUS ROG GX800 merupakan salah satu notebook gaming paling gahar saat ini. Acara ini juga turut dimeriahkan oleh Alva Jonathan (overclocker kelas dunia) dan Chandra Liow (Brand Ambassador ASUS ROG).
ASUS ROG GX800 merupakan notebook gaming pertama di dunia yang menggunakan sistem pendingin watercooling terpisah. Prosesor gahar Intel Core i7-7820HK di dalamnya dapat di-overclock dan diklaim telah dilengkapi dengan Windows 10 yang telah ditingkatkan kemampuannya khusus untuk gaming.
Galip Fu mengatakan bahwa tercipatanya GX800 ini bermula dari ide ingin menghadirkan performa desktop pada perangkat mobile. Bahkan riset ini telah dimulai pada tahun 2003 dan terealisasi di tahun 2015 dengan lahirnya pendahulu GX800, yaitu GX700.
Selain Intel Core i7-7820HK yang dapat di-overclock hingga 4,6 GHz, CPU 2-way SLI GTX 1080 juga dapat di-overclock hingga 1.961 MHz. Tidak hanya itu saja, bahkan VRAM dan DRAM-nya dapat di-overclock melalui ASUS Gaming Center hingga 5,2 GHz dan 2.800 MHz.
Untuk melakukan proses overclock, Anda perlu menghubungkan Hydro Overclocking Station-nya agar dapat meningkatkan 100 persen kemampuannya. Namun tanpanya, Anda juga sudah dapat meningkatkan kemampuannya hingga 90persen asalkan telah mencolok adaptor 330 watt.
Dengan dukungan layar 4K dan sudah mendukung G-Sync, ASUS ROG GX800 mampu untuk memainkan game-game VR tanpa hambatan. Dengan dukungan VR Ready, Anda dapat menyambungkan dua buah monitor berukuran 4K melalui Display Port 1.3 atau menghubungkan ke satu monitor beresolusi 8K. Untuk mendapatkannya, Anda harus merogoh kocek senilai Rp95,5 juta!
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?