Sudah cukup lama OPPO dikabarkan akan merilis smartphone baru generasi penerus dari OPPO Find 7 yang dirilis pada Maret 2014 silam. OPPO Find 9 yang disebut-sebut akan menjadi generasi penerus itu sejak 2015 lalu dikabarkan akan diluncurkan. Namun sampai hari ini, OPPO Find 9 tersebut tidak kunjung dihadirkan.
Padahal sudah cukup banyak bocoran yang muncul mengenai desain bodi maupun spesifikasi smartphone ini. Dan kini, sebuah gambar render OPPO Find 9 kembali muncul dengan tetap menampilkan desain bodi smartphone bezel-less.
Bezel yang ada di sisi kanan kirinya hampir tidak ada. Adapun bezel di atas dan bawah sangat tipis. Tak terlihat ada satu pun tombol fisik pada bagian depannya yang menandakan smartphone ini memiliki tombol navigasi kapasitif yang diletakkan pada layar.
Hal lain yang menarik dari desain smartphone ini adalah disematkannya sebuah tombol fisik di bagian sisi kanan bawah bodinya. Ini seperti layaknya sebuah tombol shutter camera meskipun sebenarnya tidak kejelasan mengenai fungsi tombol fisik tersebut. Perangkat ini sepertinya terbuat dari logam.
Sayang tidak jelas spesifikasi yang dimiliki oleh perangkat ini. Hanya saja, sebelumnya beredar informasi OPPO Find 9 diperkirakan akan mengusung layar 5,5 inci, meskipun tidak menutup kemungkinan OPPO bakal menyematkan ukuran layar yang lebih besar lagi mengingat bezelnya sangat tipis.
Layar OPPO Find 9 kemungkinan akan memiliki resolusi QHD (2.560 x 1.440 piksel). Jeroannya disebut-sebut-sebut akan berisi Qualcomm Snapdragon 835 64-bit octa core dengan dukungan RAM 4 GB atau 6 GB. Sistem operasi yang digunakan seharusnya sudah Android Nougat.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?