Belum lama ini bentuk Galaxy Note9 yang kabarnya secara resmi akan diperkenalkan pada awal Agustus 2018 nanti sudah mulai terlihat. Smartphone premium buatan Samsung tersebut terlihat bersama potongan render dari sebuah casing yang di-posting via Twitter oleh seseorang yang sangat dekat dengan industri ini.
Kini, lewat potongan render dari sebuah casing yang tidak diketahui siapa pembuatnya, Galaxy Note9 kembali terlihat. Potongan render casing tersebut di-posting oleh @UniverseIce lewat akun Twitter miliknya. Disebutkan, bisa jadi inilah potongan render “yang paling dekat” dengan tampilan sebenarnya Galaxy Note9.
Berbicara soal bocoran, Samsung sepertinya berhasil menyembunyikan Galaxy Note9 sehingga memang sangat sulit untuk mengetahuinya secara detail, terutama soal desain bodinya. Hal ini berbeda dengan Galaxy S9 dan S9+ yang bocoran gambar nyatanya dengan resolusi tinggi mulai terlihat delapan hingga sepuluh bulan sebelum peluncuran.
Meskipun gambaran bodinya masih simpang siur, tak sedikit yang menduga bahwa Galaxy Note9 akan memiliki potongan yang sama dengan seri pendahulunya, Galaxy Note8. Hanya saja, Samsung akan menggeser penempatan pemindai sidik jari pada Galaxy Note9 menjadi ada di bawah dual-camera utama.
Panel layar Super AMOLED dengan teknologi Infinity Display diharapkan masih dipakai oleh Samsung untuk disematkan ke dalam Galaxy Note9. Selain itu, Samsung juga diharapkan akan tetap mengemas smartphone ini dengan resolusi QHD+ dan aspek rasio 18,5:9.
Bersamaan dengan itu, tak ketinggalan Galaxy Note9 juga disebut-sebut akan dibekali RAM sebesar 6 GB serta rungan penyimpanan internal berkapasitas 64 GB, setidaknya itu untuk model paling murah. Ada juga varian RAM 8 GB yang dipasangkan dengan opsi penyimpanan data berkapasitas 256 GB atau 512 GB.
Baca juga
- Catat! Samsung Galaxy Note9 Resmi Meluncur 9 Agustus
- Samsung Galaxy Note9 Sudah Tercatat di Badan Sertifikasi FCC
- Samsung akan Pasarkan Galaxy Note9 512 GB di Pasar Tertentu
Raksasa elektronik asal Korea Selatan ini baru akan memperkenalkan Galaxy Note9 pada tanggal 9 Agustus 2018 di New York, Amerika Serikat. Bahkan, sejumlah media teknologi global pun sudah mendapatkan undangan untuk hadir di acara peluncurannya tersebut yang akan dimulai pukul 10.00 pagi waktu setempat.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?