Redmi memiliki jadwal yang begitu padat di Cina. Ya! Pada tanggal 18 Maret 2019, mereka akan memperkenalkan smartphone barunya, Redmi Note 7 Pro di pasar Cina. Laporan terbaru juga telah mengungkapkan bahwa Redmi akan merilis Redmi 7.
Mengenai smartphone terakhir yang disebutkan, yakni Redmi 7 memang belum banyak informasi yang bisa diangkat. Namun kemungkinan lainnya, Redmi akan menghadirkan varian baru dari Redmi Note 7, yakni yang memiliki dukungan RAM 6 GB dan internal storage 128 GB.
Sebelumnya, REdmi telah menghadirkan Redmi Note 7 dalam tiga varian, yakni RAM 3 GB + ROM 32 GB, RAM 4 GB + ROM 64 GB dan RAM 6 GB + ROM 64 GB. Ketiga varian tersebut, masing dibanderol 999 Yuan (Rp2,1 juta), 1.199 Yuan (Rp2,5 juta) dan 1.399 Yuan (Rp2,9 juta).
Memang setelah Redmi Note 7 diperkenalkan di Cina, sebuah jajak pendapat resmi langsung dirilis oleh Redmi. Ya! Hal ini mengungkapkan bahwa penggemar Redmi tertarik untuk melihat Redmi Note 7 yang punya RAM lebih besar dan internal storage dengan kapasitas lebih luas.
Berdasarkan jajak pendapat tersebut, sepertinya Redmi bersiap-siap untuk memperkenalkan Redmi Note 7 dengan RAM 6 GB dan internal storage 128 GB. Diperkirakan, varian baru ini akan diumumkan secara resmi oleh Redmi saat mereka merilis Redmi Note 7 Pro di Cina.
Segera setelah peluncuran Redmi Note 7 di Cina, sebuah jajak pendapat resmi mengungkapkan bahwa penggemar Redmi tertarik untuk melihat lebih banyak penyimpanan dan RAM di telepon. Ini bisa menjadi alasan mengapa perusahaan bisa bersiap untuk memperkenalkan Redmi Note 7 dengan 6 GB RAM dan 128 GB penyimpanan.
Terlepas dari peningkatan RAM dan ROM, varian baru Note 7 akan memiliki spesifikasi yang sama dengan tiga model sebelumnya. Lantas, berapa harga Redmi Note 7 RAM 6 GB + ROM 128 GB? Masih berdasarkan jajak pendapat, diperkirakan smartphone ini dibanderol seharga 1.599 Yuan (Rp3,3 juta).
Seperti yang telah disinggung, Redmi juga akan merilis Redmi 7. Sayangnya, tanggal peluncuran smartphone ini masih misteri. Daftar TENAA mengungkap, Redmi 7 akan dikemas dengan layar HD+ berukuran 6,26 inci.
Baca juga
- Redmi Note 7 akan Resmi Masuk Indonesia, Kapan?
- Redmi Go Resmi Dijual di Indonesia Seharga Rp800 Ribuan
- Redmi 7 Nongol di TENAA, ini Spesifikasinya
Diperkirakan, Redmi 7 yang akan melenggang di pasar Cina datang dengan banyak varian, seperti RAM 2 GB + ROM 16 GB, RAM 3 GB + ROM 32 GB dan RAM 4 GB + ROM 64 GB. Spekulasi lainnya, kemungkinan Redmi akan dipacu dengan SoC Snapdragon 632.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?