Connect with us
UX8406
Berita

Pakai CPU Intel, Xiaomi Mi Pad 2 Bisa Jalankan OS Windows 10?

Updated

Bersamaan dengan diluncurkannya Xiaomi Redmi Note 3 pada 24 November kemarin, Xiaomi juga meng-update perangkat tabletnya dengan menghadirkan Xiaomi Mi Pad 2. Secara keseluruhan, Mi Pad 2 terlihat mirip dengan Mi Pad generasi pertama yang juga terlihat mirip Apple iPad Mini.

Pada Mi Pad generasi pertama, Xiaomi memilih untuk menggunakan prosesor NVIDIA Tegra yang terkenal ideal untuk pencinta game. Kali ini pada Mi Pad 2, Xiaomi bermitra dengan Intel. Ya, Xiaomi Mi Pad 2 menggunakan prosesor dari Intel, yakni Intel Atom Atom X5-Z8500.

Prosesor tersebut diciptakan dengan proses fabrikasi 14nm layaknya CPU Exynos terbaru dari Samsung. Semakin rendah fabrikasinya, semakin cepat performanya serta semakin dingin suhu yang dihasilkan. Pemilihan prosesor tersebut sepertinya juga dikarenakan ada kebutuhan tertentu.

Ramai dibicarakan kalau Xiaomi Mi Pad 2 ternyata juga mendukung Windows 10 Mobile. Tak heran memang, prosesor Intel sendiri memang sudah klop dengan OS besutan Microsoft tersebut. Jadi, kemungkinan besar nantinya Xiaomi Mi Pad 2 bakal tersedia dalam dua versi: Android dan Windows 10.

Xiaomi Mi Pad 2 sendiri masih mengusung layar 7,9 inci 2.048 x 1.536 piksel. Tablet ini kini makin trendi karena bodinya yang lebih tipis dari pendahulunya dengan ketebalan 6,95 mm, bobot 322 gram, serta terbuat dari aluminium. Tablet ini sayangnya masih belum memiliki slot SIM card alias hanya mengandalkan WiFi. Xiaomi memasarkannya dengan harga US$161.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer