OPPO sedang mengerjakan smartphone baru dengan nama sandi “Poseidon”. Bahkan, belum lama ini smartphone tersebut sudah muncul di Geekbench. Ya! Menariknya, dari sana kita bisa sedikit tahu mengenai spesifikasi kunci smartphone tersebut.
Jika kita melihat daftar chipset yang ditanam ke dalam smartphone tersebut, sudah bisa ditebak bahwa ini adalah salah satu perangkat unggulan yang sedang dibuat oleh OPPO. Bagaimana tidak! Poseidon telah dibekali chipset terbaru milik Qualcomm, yakni Snapdragon 855.
Di sana kita juga bisa mengetahui clock speed yang dimiliki oleh CPU yang terpasang, yakni Octa-core 1,8 GHz. Lebih jauh, juga turut diungkap bahwa OPPO Poseidon telah dicekoki sistem operasi Android 9 Pie. Dari hasil pengujian, smartphone ini mampu mencetak skor 3.810 (single-core) dan 10.963 (multi-core).
Berbicara soal Snapdragon 855 yang ada di dalam tubuh smartphone ini, kita sepakat bahwa itu adalah penerus dari Snapdragon 845 yang begitu populer di tahun 2018. Selain itu, chipset ini datang juga menawarkan kemampuan 5G.
Sejalan dengan hal itu, OPPO sendiri memang telah beberapa kali melakukan ujicoba konektivitas 5G. Dan tak tertutup kemungkinan, OPPO Poseidon nantinya akan dibuat oleh OPPO dengan kemampuan konektivitas 5G yang tentunya juga disokong modem Snapdragon X50 5G.
Untuk mendongkrak kinerja grafis, Qualcomm juga telah menyisipkan Adreno 640. Dukungan lainnya adalah AI Engine multi-core generasi keempat. Teknologi ini diklaim mampu menawarkan kinerja AI hingga tiga kali lipat dibandingkan dengan yang ada pada Snapdragon 845.
Baca juga
- OPPO akan Perkenalkan Teknologi Optical Zoom 10x
- Beli OPPO A3s, Subiyanto Raih Hadiah Rumah Seharga Rp1 Miliar
- Punya Rp10 Juta, Beli OPPO R17 Pro, Galaxy S9+ atau Mate 20?
Kembali ke OPPO Poseidon, sayangnya pabrikan smartphone asal Cina ini belum mau berbicara banyak mengenai smartphone unggulannya tersebut, mulai dari fitur, harga dan ketersediaan. Jadi kita tunggu saja bocoran-bocoran smartphone ini dalam beberapa minggu ke depan.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?