Seperti yang sudah digosipkan beberapa minggu belakangan ini, OPPO dikabarkan akan memboyong smartphone terbarunya ke pasar Indonesia menjelang akhir 2017. Terbukti, pada hari ini, Senin (13/11) OPPO telah benar-benar menepati janjinya untuk meluncurkan OPPO F5.
Satu hal yang tak kalah menarik, OPPO F5 yang digadang-gadang sebagai perangkat yang masuk ke dalam lini Selfie Expert telah dibekali dukungan kamera dengan A.I Beauty Recognition Technology. Ini adalah sebuah teknologi kecerdasan buatan yang mampu mengenali karakter wajah masing-masing subjek saat dipotret.
“OPPO F5 adalah jawaban bagi pencinta selfie yang tak hanya menginginkan perangkat untuk memenuhi gaya hidupnya dengan berbagai fitur menarik, tetapi juga menginginkan hasil fotografi yang berbeda dengan smartphone lain. Untuk itulah, OPPO F5 kami bekali dengan A.I Beauty Recognition Technology,” jelas Suwanto, Marketing Planning Manager OPPO Indonesia.
Dijelaskan lebih lanjut oleh Suwanto, bahwa A.I Beauty Recognition Technology akan memastikan bahwa karakter wajah masing-masing subjek dapat ditampilkan dengan baik. Berkat teknologi kecerdasan buatan tersebut juga tak ada lagi kesalahan pengaplikasian fitur beautify di dalam smartphone OPPO F5.
OPPO F5 sendiri telah dipersenjatai dengan kamera selfie yang memiliki resolusi 20 MP dengan aperture f/2.0. Daya tarik lainnya, OPPO juga mengemas kamera depannya tersebut dengan dukungan fitur bokeh serta HDR. Sedangkan untuk kamera utamanya, OPPO membenamkan lensa tunggal dengan resolusi 16 MP yang memiliki aperture f/1.8.
Daya tarik kedua yang ditawarkan oleh OPPO F5 adalah dukungan layar yang disematkan. Memiliki bentang layar 6 inci Full Screen dengan aspek rasio 18:9, resolusinya mencapai Full HD+ (2.160 x 1.080 piksel). Namun satu hal yang tak kalah unik, OPPO mengemas F5 layaknya smartphone dengan bodi 5,5 inci sehingga nyaman saat digenggam ataupun dikantongi disaku celana.
Berbicara soal dukungan security yang disematkan, OPPO tak hanya melengkapi F5 dengan fitur sensor fingerprint. Pabrikan smartphone asal Cina ini juga membekali smartphone barunya dengan Facial Unlock. Cukup dengan memindai wajah pengguna yang sudah ditentukan sebelumnya, OPPO F5 sudah siap untuk dioperasikan.
Untuk dapur pacunya, OPPO F5 hadir dengan dukungan chipset racikan MediaTek Helio P23 Octa-core 2,5 GHz. Chipset tersebut dipadukan dengan GPU Mali G71, RAM 4 GB serta internal storage berkapasitas 32 GB. Smartphone ini juga dibekali dengan slot microSD yang mampu menampung data tambahan hingga 256 GB.
Apakah hanya itu? Rupanya OPPO juga merilis varian OPPO F5 6 GB. Memiliki RAM yang terbilang besar, OPPO juga membenamkan internal storage berkapasitas jumbo, yakni 64 GB. Varian lainnya adalah OPPO F5 Youth dengan komposisi RAM sebesar 3 GB, ROM 32 GB, kamera utama 13 MP dan kamera depan 16 MP.
“Kami menghadirkan OPPO F5 dengan warna Gold dan Black. Smartphone ini dijual dengan harga Rp3.999.000. Sedangkan varian OPPO F5 6 GB hadir dengan warna Red dan Black yang dibanderol dengan harga Rp5.199.000. Untuk varian OPPO F5 Youth baru akan kami jual dan umumkan harganya pada akhir November 2017,” pungkas Suwanto.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?