OPPO akhirnya memboyong smartphone kelas menengah terbarunya, A83. Smartphone ini mengunggulkan layar penuh serta fitur A.I Beauty Recognition Technology untuk para pencinta selfie.
“OPPO A83 resmi dijual di Indonesia, perangkat ini akan tersedia mulai 6 Februari 2018 dan segera di distribusikan ke toko-toko, e-commerce, dan OPPO Store. Hadir dalam dua warna, hitam dan emas, perangkat ini akan kami jual seharga Rp2.999.000,” ujar Alinna Wenxin, Marketing Director OPPO Indonesia.
Dengan harga yang lebih terjangkau, OPPO bertujuan untuk membawa pengalaman keunggulan perangkat F5 ke dalam OPPO A83. Smartphone ini hadir dengan kamera depan 8 MP dan kamera utama 13 MP lengkap dengan A.I Beauty Recognition Technology.
Selain itu, A83 hadir dengan layar 5,7 inci 18:9 dengan resolusi HD+ 1.440 x 720 piksel. Tidak lupa, OPPO membekali perangkat ini dengan fitur face unlock sebagai alternatif sensor fingerprint untuk unlock smartphone.
Baca juga
- Samsung Buat Paten Kamera Selfie di Balik Layar
- Inilah 10 Smartphone Selfie Terbaik di Tahun 2017
- Duet dengan M.A.C, OPPO Kembali Hadirkan F5 Edisi Spesial
Hardware pendukung yang ditanamkan pada A83 antara lain chipset Helio P23, RAM 4 GB, dan storage 32 GB yang dapat diperluas microSD hingga 256 GB. Hardware tersebut dipadukan ColorOS 3.2 berbasis Android 7.1 Nougat yang juga didukung beberapa fitur seperti Game Acceleration, Kids Space, dan juga Payment Protection.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?