Connect with us
M5406KA250px
Berita

OnePlus Bakal Pakai Sensor Optik untuk Fingerprint OnePlus 6T

OnePlus 6T baru akan diluncurkan oleh OnePlus pada tanggal 30 Oktober 2018. Konfirmasi terbaru yang diungkap oleh OnePlus menyebutkan bahwa fingerprint di dalam layar yang ada pada smartphone tersebut akan menggunakan sensor optik.

Updated

Fitur menonjol dari OnePlus 6T dan tidak lagi diragukan bakal ada di dalam smartphone tersebut adalah pemindai sidik jari di dalam layar. Namun tak sedikit yang bertanya-tanya, apakah nantinya pemindai sidik jari yang ada di smartphone ini lebih cepat dibandingkan dengan yang sudah ada.

Selain itu, ada juga yang mempertanyakan bagaimana dengan kecepatan pemindaiannya dibandingkan dengan sensor sidik jari konvensional. Untuk menghapus beberapa kebingungan sejumlah orang soal itu, OnePlus menegaskan bahwa OnePlus 6T akan menggunakan jenis pembaca sidik jari optik.

Tentu saja ini sebuah penegasan yang cukup mengejutkan. Sebab tak sedikit orang menyebutkan abhwa pembaca sidik jari ultrasonik lebih akurat daripada optik. Hal sangat beralasan karena sensor pemindaian  ultrasonik dapat membaca pori-pori membentuk gambar 3D yang lebih lengkap dari ujung jari.

Namun jika dilakukan dengan benar, sidik jari optik juga memiliki kecepatan pemindaian yang sama dengan ultrasonik. Jangan terlalu banyak berharap. Seperti yang kita tahu, OnePlus adalah bagian dari BBK Electronic, perusahaan yang juga memasarkan smartphone OPPO dan Vivo.

Tak tertutup kemungkinan ketiga perusahaan ini saling berbagi teknologi dan perangkat keras. Sehingga hal ini memungkinkan kita bisa berasumsi bahwa pemindai sidik jari optik yang ada di dalam OnePlus 6T akan meminjam dari Vivo NEX S.

Baca juga

Benarkah asumsi tersebut? Tentu saja jawabannya akan terbukti pada tanggal 30 Oktober 2018 nanti ketika OnePlus secara resmi akan menjabarkan seluruh teknologi yang ada di dalam OnePlus 6T, termasuk sensor fingerprint di dalam layarnya. Jadi, kita tunggu saja!

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer