Kabar bakal hadirnya notebook pertama dari Xiaomi semakin mendekati kenyataan. Setelah muncul bocoran gambarnya, kali ini giliran bocoran spesifikasinya yang terkuak. Perangkat bernama Mi Notebook ini rencananya akan diperkenalkan pada 27 Juli mendatang.
Dilansir dari Benchlife dan Gizmochina, Xiaomi akan menyiapkan dua varian Mi Notebook. Sejauh ini diketahui letak perbedaannya ada pada dimensi layar. Untuk mendukung aktivitas padat penggunanya, Mi Notebook hanya ditawarkan dalam dua pilihan ukuran, 11 inci dan 12,5 inci.
Meski ukuran layarnya berbeda, resolusi layarnya sama-sama full HD. Lanjut ke bagian dalam terdapat prosesor Intel Core i7-6500U berkecepatan 2,5 GHz. Prosesor ini memiliki built-in GPU Intel HD Graphics 520 yang diklaim punya performa setara NVIDIA GeForce 820M.
Menemani prosesornya, ada RAM berkapasitas 8 GB. Namun belum diketahui berapa kapasitas storage-nya. Mi Notebook juga dilengkapi port USB Type-C untuk pengisian daya dan built-in Windows 10 dalam paket penjualannya. Hingga saat ini belum ada bocoran harga untuk notebook satu ini.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?