Connect with us
UX8406
Berita

MediaTek Perkenalkan Pentonic 2000, Otak TV 8K 120Hz Generasi Berikutnya

Selain menghadirkan Dimensity 9000, MediaTek juga secara resmi mengumumkan kehadiran keluarga chipset TV pintar Pentonic terbaru dengan memperkenalkan Pentonic 2000.

Updated

Tak hanya mengangkat tirai untuk memperkenalkan Dimensity 9000, MediaTek juga secara resmi mengumumkan kehadiran keluarga chipset TV pintar Pentonic terbaru dengan memperkenalkan Pentonic 2000. Chipset ini dibangun di atas teknologi inovatif MediaTek dalam hal tampilan, audio, AI, penyiaran, dan konektivitas.

MediaTek juga sesumbar bahwa Pentonic 2000 adalah chipset TV komersial pertama di dunia yang dibuat menggunakan proses N7 (kelas 7nm) TSMC. Karena itu, MediaTek juga menjanjikan bahwa chipset TV terbarunya ini mampu memberikan kinerja dan efisiensi ke tingkat berikutnya.

Daya tarik lainnya, chipset ini tidak hanya mendukung layar 8K 120Hz, tetapi bahkan dapat mendukung PC gaming 144Hz dan konsol generasi terbaru. Dukungan untuk MEMC juga disematkan, berpasangan dengan APU MediaTek yang secara cerdas mampu meningkatkan konten beresolusi ke tampilan terbaik secara real-time.

Lebih lanjut, MediaTek juga menegaskan bahwa Pentonic 2000 memiliki dukungan untuk teknologi MediaTek Intelligent View. Berkat hadirnya teknologi ini memungkinkan layar TV untuk menampilkan picture-in-picture (PiP) atau picture-by-picture (PbP).

MediaTek mengklaim bahwa Pentonic 2000 memiliki CPU dan GPU tercepat di industri TV, didorong oleh bus memori ultra-lebar dan penyimpanan UFS 3.1 ultra-cepat. Chipset ini dapat dipasangkan dengan MediaTek WiFi 6E atau bahkan modem seluler 5G untuk menyediakan konektivitas internet nirkabel tercepat guna memutar streaming konten 8K.

MediaTek Pentonic 2000 juga merupakan chipset TV 8K komersial pertama dengan dukungan Versatile Video Coding (VVC) H.266, yang menawarkan peningkatan efisiensi kompresi. Ini dilengkapi dengan dukungan teknologi pencitraan dan audio terbaru Dolby untuk memberikan pengalaman sinematik sejati melalui Dolby Vision dan Dolby Atmos.

Ya! Chipset MediaTek Pentonic 2000 digadang-gadang oleh MediaTek akan menjadi “otak” pada TV 8K unggulan generasi berikutnya. Lantas, kapan kita bisa melihat chipset tersebut ada di dalam sebuah perangkat? Diperkirakan TV 8K dengan dukungan chipset Pentonic 2000 akan hadir secara global pada tahun depan.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer