Connect with us
UX8406
Berita

Lebih Dekat dengan Turing Phone, Android Teraneh Tahun Ini

Updated

Sebelumnya, kami pernah membahas lima ponsel dengan desain paling aneh di dunia yang dirilis di tahun 90-an dan 2000-an. Ternyata tahun ini, dunia kembali kedatangan ponsel atau tepatnya smartphone dengan desain yang tak kalah aneh. Aneh yang dimaksud di sini adalah desain yang tidak biasa, namun tetap terlihat keren dan futuristik. Namanya Turing Phone, diciptakan oleh Turing Robotic Industries.

Di balik desainnya yang aneh, Turing Phone adalah smartphone yang dirancang untuk memberikan keamanan luar dalam bagi penggunanya. Di bagian luar, bodinya terbuat dari bahan bernama Liquidmorphium yang diklaim lebih kuat dari metal dan baja dan tentunya tahan air. Sementara di dalam sistemnya terdapat proteksi untuk melindungi data pengguna dengan sistem enkripsi yang tidak akan mudah dijebol.

Turing Phone menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 801 sebagai otaknya. Hardware lainnya tak kalah garang, seperti RAM 3 GB, pilihan storage 16, 64, dan 128 GB, layar 5,5 inci full HD, dan kamera 13 MP. Turing Phone juga dilengkapi sensor sidik jari dan baterai 3.000 mAh, sementara OS yang digunakan yakni Android 5.1.

Selain desain, keanehan lain yang dimiliki Turing Phone terletak pada sisi port yang dimilikinya. Turing Phone tidak memiliki port microUSB dan jack audio 3.5 mm. Untuk mengisi baterainya, terdapat port magnetic bernama Wallaby Magstream seperti halnya port charger milik Apple MacBook. Smartphone ini akan memasuki masa pre-order mulai 31 Juli 2015 dengan harga US$610 (16 GB), US$740 (64 GB), dan US$870 (128 GB).

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer