Connect with us
M5406KA250px
Berita

Inilah Alasan Nokia dan Xiaomi Berjabat Tangan

Updated

Penandatanganan kerja sama bisnis antara Nokia dengan Xiaomi jadi pembicaraan menarik di industri smartphone global. Banyak hal yang akan dilakukan oleh kedua perusahaan ini, terutama terkait dengan lisensi paten yang dimiliki.

Berdasarkan perjanjian yang ditandatangani, Nokia akan menyediakan peralatan infrastruktur jaringan untuk Xiaomi. Hal ini akan meningkatkan kapasitas dan kinerja dengan biaya yang lebih murah dari produsen smartphone asal Cina tersebut.

Tak berhenti sampai di situ, kedua perusahaan ini juga akan bekerja sama dalam solusi koneksi dan transportasi data. Menariknya, baik Nokia dan Xiaomi akhirnya akan menggali peluang yang lebih besar di bidang Internet of Things alias IoT.

Nantinya, Xiaomi juga dapat memanfaatkan portofolio paten milik Nokia jika ingin ekspansi pasar yang lebih luas, terutama ke pasar Amerika Serikat dan Eropa. Untuk diketahui bersama, saat ini Xiaomi telah hadir di lebih dari 30 negara, yang sebagian besar berada di wilayah Asia Tenggara.

Di sisi lain, Nokia bisa belajar lebih banyak dari Xiaomi soal pengalamannya di bidang Internet of Things. Bisa dibilang, ekosistem Xiaomi telah terhubung dengan 60 juta perangkat, delapan juta di antaranya aktif setiap hari.

Baca Juga

Tak sedikit pengamat teknologi di banyak negara yang memprediksi bahwa kerja sama Nokia dan Xiaomi ini akan mempercepat peningkatan inovasi, terutama yang berhubungan langsung dengan industri gadget, infrastruktur jaringan dan IoT.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer