Sebagai salah satu produsen smartphone asal Cina, Xiaomi tak kalah gesit dengan kompetitornya dalam hal inovasi. Tak hanya menempatkan inovasi yang ditelurkannya ke dalam perangkat kelas atas, tetapi Xiaomi juga melakukan hal yang sama untuk perangkat kelas menengah dan bawah.
Salah satu gebrakan terbaru terkait dengan inovasi yang ditelurkan, Xiaomi berencana untuk memberikan dukungan MIUI 9 terbaru kepada 40 smartphone yang dikembangkannya. Jelas, hal ini akan disambut gembira oleh pecinta setia Xiaomi alias Mi Fans.
Menariknya, dari ke-40 daftar smartphone yang dijanjikan untuk mendapatkan MIUI 9 terbaru, Xiaomi juga menempatkan beberapa smartphone lawasnya yang pernah diluncurkan pada tahun 2012 silam.
Hal menarik lainnya, MIUI 9 berbasis Android 7.0 Nougat atau Android 6.0 Marshmallow juga akan dimodifikasi sehingga nantinya bisa sesuai dengan kemampuan perangkat yang akan mendapatkan update.
Untuk itu, bagi Anda yang penasaran dengan daftar ke-40 smartphone yang dijanjikan untuk mendapatkan MIUI 9 terbaru, berikut adalah daftarnya:
Mi Note 3, Redmi 4 (4X), Mi Max 2, Redmi Note 4X, Redmi Note 4, Redmi Note 3, Redmi 3, Mi Mix 2, Mi 6, Mi Pad 3, Mi 5c, Redmi 5A, Mi Mix, Mi 5s Plus, Redmi 4 Prime, Redmi Pro, Redmi 3x, Redmi 3s, Mi Max, Mi Note 2, Mi 4s, Redmi 5 Plus, Redmi 5A, Mi 5X, Redmi 5, Redmi Y1 (Note 5A), Mi Pad 2, Mi 4c, Mi 5s, Redmi 2A, Redmi Note 2, Mi 5, Mi Note, Redmi 2, Mi 4, Redmi 1s, Mi Pad, Redmi Note, Mi 2S, Mi 2.
Baca juga
- Moto X5 dan Moto G6 Series Siap Ramaikan MWC 2018
- Xiaomi Mi Max 3 Adopsi Dual-camera dan Layar 18:9
- Xiaomi Mi 6 Kini Bisa Cicipi MIUI Berbasis Oreo
Tentu saja update MIUI 9 terbaru yang ditawarkan ini akan dilakukan secara bertahap sehingga Anda harus bersabar untuk mendapatkannya. Nah dari daftar ke-40 smartphone Xiaomi tersebut, apakah ada smartphone yang Anda punya?
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?