Connect with us
s-14-oled
Berita

Huawei Mate 30 Pro Bakal Kembali Usung Poni Lebar?

Tidak seperti P30 series yang menggunakan poni waterdrop, Huawei Mate 30 Pro dirumorkan bakal gunakan layar dengan poni lebar.

Updated

Rumor yang mengatakan kalau Huawei Mate 30 Pro bakal kembali menggunakan poni lebar sepertinya akan benar-benar menjadi kenyataan. Hal ini pun kembali diperkuat oleh bocoran terbaru yang diungkap akun Ice Universe di Twitter.

Ice Universe mempublikasikan beberapa foto antigores yang disebut-sebut milik Huawei Mate 30 Pro. Memang benar, antigores tersebut memiliki poni yang cukup lebar di bagian tengahnya, persis seperti yang ada di Huawei Mate 20 Pro.

Tentunya ini bakal jadi hal menarik dimana sebelumnya pada P30 series Huawei hanya menggunakan poni waterdrop. Penggunaan poni yang lebih lebar tentunya mengisyaratkan kalau Huawei Mate 30 Pro akan membawa cukup banyak sensor di “jidatnya”.

Sejauh ini Huawei Mate 30 Pro dirumorkan memiliki setidaknya lima lubang (sensor) yang terletak pada poninya. Di antaranya adalah kamera selfie, sensor proximity, dan kemungkinan juga earpiece atau lubang speaker.

Ada juga rumor yang memprediksi kalau Huawei Mate 30 Pro akan punya satu lagi kamera depan tambahan, yakni kamera 3D ToF. Fungsi utamanya yakni untuk menambah akurasi face unlock serta emoji berbasis AR atau VR.

Baca juga

Satu hal lainnya yang bisa kita pastikan dari bocoran antigores tersebut yakni Huawei bakal tetap mempertahankan desain layar dengan pinggiran melengkung seperti halnya Mate 20 series dan P30 series. Apakah bocoran informasi ini bakal menjadi kenyataan?

Comments

Harga HP Terbaru

Berita6 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer