Pada awal tahun 2017 lalu HTC pernah melontarkan perkataan bahwa mereka akan merilis 6 hingga 7 smartphone di tahun ini. Faktanya, hingga saat ini HTC baru menggulir tiga produk, yakni HTC U Play, HTC U Ultra, dan HTC U11.
Kabar terbaru yang dilontarkan oleh Corn Chen yang juga seorang anggota dari komunitas HTC menyebutkan bahwa pabrikan smartphone asal Taiwan ini masih akan merilis beberapa smartphone barunya sebelum tutup tahun 2017.
Disebutkan, nantinya akan ada tiga smartphone yang akan dihadirkan oleh HTC. Ketiganya memiliki kode penamaan Ocean Master, Ocean Harmony, dan Ocean Lite. Bahkan, Chen juga sudah secara terbuka mau menyebutkan spesifikasi dari ketiga smartphone tersebut.
Ocean Master dikemas dengan layar berukuran 6 inci. Smartphone ini juga akan dilengkapi dengan kamera belakang 12 MP serta kamera depan 8 MP. Akan ada dua varian Ocean Master, yakni RAm 4 GB+ROM 64 GB dan RAM 6 GB+ROM 128 GB.
Tak berbeda dengan Ocean Master, Ocean Harmony juga akan dikemas dengan bentang layar berukuran 6 inci. Sedangkan Ocean Lite dikemas dengan layar 5,2 inci. Baik Harmony dan Lite, masing-masing akan hadir dalam satu varian, yakni RAM 4 GB+ROM 64 GB.
Menurut laporan yang beredar disebutkan bahwa Ocean Master dan Ocean Lite akan diperkenalkan oleh HTC pada bulan November 2017. Sementara, Ocean Harmony baru diperkenalkan pada bulan Desember 2017, tepatnya sebelum perayaan Natal.
Baca Juga
- Belum Diperkenalkan, Wujud Huawei G10 Sudah Bocor
- Sony Bakal Rombak Desain Smartphone Xperia Tahun Depan
- Qualcomm Garap Snapdragon 635 dengan Fabrikasi 14 nm
Sayangnya, tak satu pun dari ketiga smartphone ini merupakan U11 Life yang diproduksi HTC di bawah program Android One besutan Google. Namun, hal ini cukup menarik karena setidaknya HTC masih punya satu “amunisi” yang diperkirakan akan juga muncul di akhir tahun 2017 ini.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?