Connect with us
UX8406
Berita

Hasil Skor Benchmark Snapdragon 820 Patahkan Pesaingnya

Updated

Snapdragon 820 sepertinya membawa jawaban besar untuk mengembalikan posisi Qualcomm menjadi chipset teratas yang sebelumnya sedikit ternodai oleh performa Snapdragon 810 yang kurang memuaskan.

Hal ini dibuktikan melalui pengujian sebuah perangkat dengan aplikasi-aplikasi benchmark terpopuler, seperti AnTuTu, GFXBench, dan GeekBench. Hasilnya sungguh luar biasa, Snapdragon 820 mampu mengungguli papan skor di atas perangkat lainnya.

Adapun perangkat smartphone yang diuji dilengkapi dengan spesifikasi yang tergolong tinggi. Layaranya memiliki resolusi 2K, sementara kapasitas RAM-nya 3 GB LPDDR4, serta media penyimpanan internal 64 GB. Di bagian belakang terdapat kamera 21 MP dan perangkat tes ini juga sudah menjalankan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow.

Pada pengujian AnTuTu, skor yang dihasilkan mencapai 131.648 poin. Ini artinya lebih unggul dari Huawei Mate 8 yang menggunakan chipset Kirin 950 dengan skor 92.746 poin dan chipset buatan Samsung, Exynos 8890 dengan skor 103.692 poin.

Untuk pengujian menggunakan Geekbench, chipset terbaru dari Qualcomm ini mampu menghasilkan skor 2.356 pada pengujian single-core dan 5.514 pada pengujian multi-core.

Pihak Qualcomm menegaskan bahwa chipset Snapdragon 820 masih dalam tahap pengujian. Bisa jadi hasil skor benchmark tersebut akan berbeda hasilnya dengan perangkat yang akan beredar dipasaran.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer