Connect with us
M5406KA250px
Berita

Harga dan Spesifikasi ZenFone 4 Nongol di Website Resmi ASUS

Updated

Sebuah keteledoran ditunjukkan oleh ASUS. Empat smartphone terbarunya yang masuk ke dalam lini keluarga ZenFone 4 belum lama ini muncul di situs resmi ASUS di Perancis. Keempatnya adalah ZenFone 4, ZenFone 4 Max, ZenFone 4 Selfie, dan ZenFone 4 Selfie Pro.

Tak hanya spesifikasi hardware yang dibenamkan dapat dengan mudah terlihat, tetapi juga perkiraan harganya ikut ditampilkan. Tentu saja keteledoran ini menguntungkan banyak pihak, terutama buat mereka yang penasaran dengan keempat smartphone milik ASUS tersebut.

Perangkat pertama yakni ZenFone 4. ASUS mengemasnya dengan dukungan chipset Snapdragon 630, RAM 4 GB, serta internal storage berkapasitas 64 GB. Tak ketinggalan, smartphone yang memiliki layar AMOLED 5,5 inci Full HD ini juga telah dibekali dengan baterai berkapasitas 3.300 mAh.

Sedangkan untuk kebutuhan memotret, ASUS ZenFone 4 telah dimodali dengan dual-camera utama yang memiliki resolusi 12 MP dan kamera depan 8 MP. ASUS ZenFone 4 akan dipasarkan dengan harga 499 Euro atau setara dengan US$590.

Selanjutnya ada ZenFone 4 Max yang dikemas dengan layar berukuran 5,2 inci HD. Smartphone ini telah ditenagai dengan chipset Snapdragon 425, RAM 3 GB, serta internal storage berkapasitas 32 GB.

Berbeda dengan dengan ZenFone 4, ZenFone 4 Max memiliki kapasitas baterai lebih besar, yakni 4.100 mAh. Sementara, pada bagian belakangnya ada dual-camera 13 MP+5 MP dan kamera depan 5 MP. ASUS akan memasarkan smartphone ini dengan harga 229,99 Euro atau setara US$355.

Rupanya, ASUS juga menggarap ZenFone 4 Selfie dan ZenFone 4 Selfie Pro. Sudah bisa ditebak kehadiran kedua smartphone ini adalah cara ASUS untuk menjawab atau mengakomodir permintaan para pencinta foto selfie yang saat ini sedang populer.

ASUS ZenFone 4 Selfie dirancang dengan dukungan chipset Snapdragon 430, RAM 4 GB, serta internal storage berkapasitas 64 GB. Smartphone yang memiliki layar berukuran 5,5 inci dengan resolusi HD ini juga dibekali dengan baterai berkapasitas 3.000 mAh.

Untuk memanjakan para pecinta selfie, ASUS melengkapi ZenFone 4 Selfie dengan dual-camera depan 20 MP+8 MP plus selfie flash. Sedangkan kamera utama yang disisipkan memiliki besaran sensor 16 MP.

Terakhir, ASUS ZenFone 4 Selfie Pro. Untuk urusan dapur pacunya, ASUS masih memercayakan chipset racikan Qualcomm, yakni Snapdragon 625. Dukungan lainnya yang turut disertakan adalah RAM sebesar 4 GB serta internal storage berkapasitas 64 GB.

Baca Juga

Smartphone yang dikemas dengan layar AMOLED 5,5 inci ini memiliki komposisi dual-camera yang sedikit berbeda dengan ZenFone 4 Selfie, yakni 24 MP+5 MP plus selfie flash dan sensor kamera belakangnya adalah 16 MP. Smartphone ini akan dijual dengan harga 399,99 Euro atau sekitar US$473.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer