Connect with us
M5406KA250px
Berita

Google Jago Bikin Smartphone Kece tapi Payah Soal Penjualan

Updated

Beberapa waktu lalu diberitakan bahwa Google telah mengakuisisi tim pengembangan desain dari smartphone HTC. Melihat hal ini, nampaknya raksasa teknologi asal Mountain View, Amerika Serikat ini lebih serius untuk menggarap smartphone. Benarkah begitu?

Seperti laporan yang dirilis oleh IDC, disebutkan bahwa Google pada tahun 2017 lalu hanya mengapalkan sebanyak 3,9 juta unit Google Pixel. Meskipun terlihat sangat kecil, namun angka tersebut sudah naik dua kali lipat dibanding pengapalan Pixel tahun sebelumnya.

IDC juga mencatat bahwa Apple berhasil mengapalkan 215,8 juta unit iPhone pada tahun 2017. Jika dihitung rata-rata dalam satu minggu, Apple menghasilkan angka 4,15 juta unit. Jelas, angka tersebut jauh lebih besar dibandingkan unit Pixel yang dikapalkan oleh Google dalam satu tahun.

Google sendiri terjun ke industri smartphone bisa dibilang masih seumur jagung. Pixel pertama dirilis pada tahun 2016. Namun, kehadiran Pixel 2 dan Pixel 2 XL yang diperkenalkan pada Oktober 2017 langsung mendapat sambutan positif.

Sebagai permulaan, Google hanya memasarkan Pixel di enam hingga delapan negara. Itu pun tergantung model yang ingin dipasarkannya. Melihat gerakannya seperti itu, Google pun dianggap oleh sejumlah analis pasar masih belum berniat berkompetisi secara penuh.

Sekali lagi, jika dibandingkan dengan Apple, mereka lebih berani untuk mendistribusikan iPhone X ke banyak negara. Tercatat, hingga saat ini ada 70 negara yang ikut memasarkan iPhone X. Tentu saja, dengan basis pelanggan yang lebih luas, produsen akan menjual lebih banyak perangkatnya.

Apple juga memiliki kerajaan ritel yang tidak bisa dianggap sepele oleh Google. Apple punya 499 toko di 22 negara. Toko-toko tersebut tentu saja tak hanya memberikan Apple sebuah pasukan tenaga penjualan, tetapi juga layanan purna jualnya. Jika bermasalah, cukup pergi ke Apple Store.

Inilah yang belum dimiliki oleh Google. Beberapa perangkatnya kadang muncul atau dipasarkan secara offline di toko-toko elektronik atau dijual online lewat sejumlah e-commerce. Kehadiran ritel tidak ada, begitu juga sistem pendukung lainnya.

Apple juga memiliki kesepakatan dengan semua operator besar di Amerika Serikat, menempatkan iPhone di lokasi ritel sehingga bisa menemukan penjual yang lebih banyak lagi. Sebaliknya, Verizon adalah satu-satunya operator yang menjual ponsel Google di dalam toko.

Selain angka pejualan yang relatif kecil, Google juga menemui banyak masalah terhadap Pixel pertama yang dikembangkannya. Salah satu yang cukup mengganggu konsumen, Google sering keteteran terhadap stok yang seharusnya sudah bisa diantisipasi jauh-jauh hari sebelumnya.

Namun, masalah distribusi pasokan sepertinya telah dibenahi oleh Google. Terbukti, Pixel 2 secara konsisten selalu tersedia di pasaran. Kini, yang perlu diantisipasi oleh Google adalah terkait dengan masalah harga jual.

Satu hal yang tidak banyak orang sadari, smartphone besutan Google harganya lebih tinggi dari iPhone. Ponsel termurah Google adalah Pixel 1 yang mendapat potongan US$100 saat Pixel 2 diperkenalkan. Smartphone tersebut dibanderol seharga US$549.

Sementara, Apple menjual smartphone-nya mulai dari US$349, yakni iPhone SE. Jelas, tak sedikit orang bersedia untuk membeli perangkat yang lebih murah. Apalagi Google ada pemain baru di industri smartphone, mungkin agak sulit untuk menyakini mereka merogoh kocek lebih dalam.

Baca juga

Memecahkan masalah yang masih ada merupakan pekerjaan rumah bagi Google yang harus segera diselesaikan di tahun ini. Hadir di banyak negara dan perbanyak toko ritel, akan menjadi awal yang baik. Begitulah jika Google tak ingin tergilas di industri smartphone.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita9 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer