Kerjasama antara Shopee dan Pasar Jaya juga didukung penuh oleh Pemprov DKI Jakarta untuk bersama-sama menjaga keberlangsungan kegiatan di Indonesia khususnya di Ibukota. Kolaborasi ini pun disambut positif oleh Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta
“Dengan adanya wabah COVID-19, pemerintah terus mengkaji kebijakan terkait dengan bantuan untuk masyarakat akibat kondisi perekonomian yang menurun, terutama para UMKM yang terdampak. Kami juga menghimbau masyarakat agar dapat beraktivitas tanpa meninggalkan rumah demi menekan penyebaran virus ini,” ungkap Anies.
Ditambahkan oleh Anies, Pemprov DKI Jakarta menyambut baik kerjasama ini. Langkah cepat Pasar Jaya untuk menggandeng Shopee dalam memasarkan sejumlah produk yang dibutuhkan masyarakat diharapkan mampu meningkatkan kembali perekonomian para pedagang Pasar Jaya.
Demi menjaga kegiatan perekonomian tetap berjalan, berikut detail dukungan bagi para pedagang Pasar Jaya yang diberikan Shopee. Untuk mitra penjual, Shopee memberikan bantuan modal kerja awal hingga Rp1 juta dalam bentuk voucher, kredit iklan sebesar Rp150 ribu, serta gratis program promosi, yakni Gratis Ongkir Xtra selama 2 minggu.
Selain itu, ada juga bantuan servis dari Tim Shopee dengan panduan pembuatan toko, pendaftaran produk, dan melakukan pengemasan. Bentuk dukungan yang diberikan dengan kehadiran Pasar Jaya di Shopee juga turut dirasakan para pembeli agar tetap menjaga konsumsi masyarakat lebih mudah.
Melalui fitur tawar dan harga grosir, pengguna dapat memenuhi berbagai kebutuhan esensial dengan harga terjangkau. Selain itu, pengguna dapat menikmati berbagai penawaran menarik, seperti diskon, Gratis Ongkir XTRA untuk toko bertanda khusus, serta tambahan cashback.
Pada kesempatan sebelumnya, Shopee juga telah mengedepankan program bantuan kesejahteraan yang berfungsi sebagai stimulus untuk para pihak terdampak dengan total 100 miliar rupiah melalui program Dukungan COVID-19 100M Shopee. Program ini diluncurkan demi menjaga daya saing UMKM di tengah situasi pandemi saat ini.
Untuk menambah kenyamanan berbelanja online, pengguna juga dapat menikmati sejumlah penawaran tambahan yang disediakan oleh Shopee dengan menggunakan metode pembayaran ShopeePay seperti Voucher Gratis Ongkir dan Voucher Cashback Spesial.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?