Connect with us
UX8406
Berita

Desain dan Kamera Huawei P50 Series akan Meningkat Signifikan

Huawei P50 Series adalah smartphone unggulan berikutnya yang ditunggu-tunggu kehadirannya oleh penggemar gadget di banyak negara. Bocorannya, smartphone ini akan tiba dengan desain dan kamera yang ditingkatkan secara signifikan.

Updated

Tidak ada yang menyangkal bahwa Huawei diyakini akan mengumumkan smartphone seri P-nya pada kuartal pertama tahun ini. Sementara itu, raksasa teknologi asal Cina tersebut tidak mengatakan apa-apa tentang kedatangannya, mungkin debutnya paling cepat bulan depan.

Seorang informan asal Cina yang dikenal dengan beberapa bocorannya mengenai smartphone Huawei mengklaim bahwa seri Huawei P50 mendatang akan datang dengan perombakan dalam hal desain. Tidak hanya itu, ia juga mengatakan bahwa P50 Series akan punya sistem pencitraan yang ditingkatkan secara signifikan.

Masih menurut informan tersebut, ketika semakin banyak pabrikan smartphone yang memperhatikan desain kamera bagian belakangnya, seri Huawei P50 akan mengambil pendekatan berbeda. Ia mengklaim bahwa selain mempertimbangkan kemampuan fotografi, jajaran P50 juga akan hadir dengan desain yang ditingkatkan.

Huawei P50 Series akan dilengkapi dengan generasi terbaru sistem pencitraan yang “paling super”. Namun, seri smartphone ini masih akan terus menggunakan kamera rekayasa Leica. Sayangnya, informan tersebut sama sekali  tidak membagikan informasi yang konkret terkait spesifikasi jajaran Huawei P50.

Pada akhir Desember, leaker andal Steve Hemmerstoffer telah berbagi render CAD sisi depan Huawei P50 Pro. Sayangnya, render tersebut terlihat kurang jelas, sehingga keberadaan lubang kamera tunggal di bagian depan juga tidak terlihat begitu jelas.

Sementara itu, leaker lainnya, yakni Teme mengungkap bahwa Huawei P50/P50 Pro+ akan memilik layar quad-curved 6,6 inci/6,7 inci dengan dukungan refresh 120Hz. Ia lebih lanjut mengatakan bahwa kedua smartphone tersebut akan tiba dengan desain kaca/keramik yang lebih ramping, dukungan gerakan baru dan EMUI 11 berbasis Android 11.

Juga dikatakan bahwa Huawei P50/P50 Pro+ akan punya dukungan lensa quad/penta dengan merek Leica dan punya zoom super terbaru yang dapat menawarkan zoom digital hingga 200x. P50/P50 Pro+ juga diharapkan datang dengan chipset Kirin 9000/Kirin 9000, baterai 4.200 mAh/4.300 mAh, dan dukungan pengisian cepat 66W/50W.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita7 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer