Connect with us
s-14-oled
Berita

Alami Siksaan, Smartphone Sejutaan Nokia 2 Lolos dari “Maut”

Updated

HMD Global telah meluncurkan banyak smartphone Android Nokia buatannya tahun ini, mulai dari Nokia 2, Nokia 3, Nokia 5, Nokia 6, hingga Nokia 8. Kita ketahui bersama bahwa Nokia 2 adalah varian termurah dengan spesifikasi hardware yang paling rendah. Namun apa jadinya ketika Nokia 2 diuji ketahannya oleh channel YouTube Jerry RigEverything?

Pada video pengujian tersebut yang belum lama dirilis, awalnya layar Nokia 2 diuji ketangguhan terhadap goresan dengan skala Mohs dari 1 hingga 9. Tentu saja goresannya dilakukan secara bertahap. Hasilnya sama seperti kebanyakan smartphone lain, dimana layar baru tergores dengan pick skala 6 Mohs yang artinya layarnya bisa diandalkan.

Tentu saja ini juga berkat kaca antigores Corning Gorilla 3 membuat layar Nokia 2 kuat terhadap goresan koin dan kunci. Selain itu, kamera depan smartphone ini juga dilindungi oleh kaca antigores Corning Gorilla Glass 3, sehingga kekuatannya sama seperti layarnya. Hal ini jarang ditemukan pada smartphone kelas bawah lainnya.

Pada kamera belakang serta LED flash-nya memiliki penutup pelindung kaca. Ini merupakan sebuah peningkatan dimana kamera belakang Nokia 3 hanya tertutup plastik. Sementara itu, lubang suara juga mempunyai lembaran tipis vinil yang melindunginya. Beberapa bagian penutup Nokia 2 serta tombol power dan volume semuanya terbuat dari logam.

Selanjtunya dilakukan tes pembakaran dengan mendekatkan api pada layar. Ternyata hanya dalam waktu limat detik, layar IPS LCD Nokia 2 mulai berubah menjadi hitam. Namun menariknya, layar dapat melakukan regenerasi dengan cepat sehingga tampilan hitam di layar menghilang dan kembali normal seperti semula.

Tes penggoresan ekstrem pada bodi belakang smartphone ini pun turut dilakukan. Memang bodinya mengalami baret dengan mudah. Tapi tetap tergolong kokoh. Pasalnya bodi Nokia 2 hanya mengalami sedikit bengkok pada uji “bend test”. Smartphone ini tidak patah dan semua fungsi-fungsinya pun masih berjalan normal.

Baca juga

Jadi, dengan kata lain, Nokia 2 yang sejatinya dibanderol hanya Rp1 jutaan ini memiliki bodi yang kokoh. Harga murah yang ditawarkan tidak membuat HMD selaku pemegang lisensi Nokia mengesampingkan kekuatan bodinya. Sekali lagi hal ini membuktikan bahwa Nokia tetap identik dengan kesan kokoh seperti dulu.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita3 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP10 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer