Seperti kita ketahui, Cina adalah salah satu negara terkuat di industri smartphone. Tak hanya besar di negerinya sendiri, beberapa produsen ternama asal Cina, seperti OPPO, Vivo, Xiaomi, Lenovo, dan Huawei juga besar di sejumlah negara, termasuk di Indonesia.
Terbilang getol untuk menelurkan banyak produk setiap tahunnya, smartphone asal Negeri Tirai Bambu tersebut kini juga tak bisa dianggap enteng. Tak hanya menyajikan desain yang terlihat indah, mereka juga cukup berani untuk menyematkan hardware andalan.
Hasilnya, smartphone yang mereka buat bisa habis terjual. Lantas, smartphone apa yang yang paling laris terjual? Adalah lembaga riset Counterpoint yang belum lama ini merilis laporannya mengenai sepuluh smartphone paling laris di Cina sepanjang tahun 2017 lalu.
Tercatat, ada tiga smartphone besutan OPPO yang bersaing ketat dengan merek lainnya, yakni OPPO R9S, OPPO A57 dan OPPO R11. Diperingkat teratas ditempati oleh OPPO R9S dengan perolehan pangsa pasar sebesar 3 persen.
Sedangkan OPPO A57 dan R11, masing-masing harus puas berada di peringkat ketiga dan kelima. OPPO A57 mampu meraih pangsa pasar sebesar 2,6 persen dan OPPO R11 sebesar 2,3 persen. Jelas, ini sebuah keberhasilan yang indah bagi OPPO di pasar Cina.
Meski mendapat perlawan yang sengit dari produk setempat, Apple sepertinya bisa sedikit tersenyum. Pasalnya, iPhone 7 Plus tercatat menduduki peringkat kedua sebagai smartphone paling laris di Cina. Pangsa pasarnya mencapai 2,8 persen.
Tak hanya iPhone 7 Plus, Apple juga berhasil menempatkan iPhone 7 yang berada di peringkat kelima dengan pangsa pasar sebesar 2,4 persen. Tentu saja kita akan menunggu, apakah iPhone X, iPhone 8 dan iPhone 8 Plus juga mampu mencapai keberhasilan yang sama?
Counterpoint juga mencatat, smartphone lainnya yang terbilang laris di pasar Cina adalah Vivo X9. Berada diperingkat ketiga, Vivo X9 berhasil menguasai pangsa pasar sebesar 2,7 persen. Smartphone Vivo lainnya adalah Y66 yang berada di posisi ketujuh dengan pangsa pasar 2,1 persen.
Yang cukup menarik adalah Xiaomi, meski penjualannya sedang naik, mereka hanya mampu menempatkan satu perangkat, yakni Redmi Note 4X. Berada di perangkat kesembilan, Redmi Note 4X hanya memiliki pangsa pasar sebesar 1,8 persen.
Baca juga
- Sony akan Pamerkan Xperia XZ Pro di Ajang MWC 2018
- Xiaomi Mi Max 3 Adopsi Dual-camera dan Layar 18:9
- Cara Install Control Center ala iOS 11 di Semua Smartphone Android
Sub-brand dari Huawei, yakni Honor tercatat mampu menempatkan dua smartphone buatannya, Honor 8 Lite dan Enjoy 6X. Berada di peringkat kedelapan, Honor 8 Lite meraih pangsa pasar sebesar 1,9 persen. Sedangkan Enjoy 6X jadi juru kunci, yakni dengan pangsa pasar 1,7 persen.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?