Membantu si super sibuk yang cemas dengan “low-battery”
Tujuan dasar dibuatnya sebuah smartphone adalah memberi kemudahan bagi banyak orang untuk berkomunikasi di dua tempat berbeda. Beberapa dekade setelah kemunculan smartphone, masyarakat telah menciptakan ketergantungan komunikasi yang lebih erat lewat smartphone.
Inilah yang membuat rasa khawatir kehabisan baterai menjadi hal yang kerap terjadi. Anak muda khususnya, banyak dari mereka lebih memilih meninggalkan rumah tanpa membawa dompet daripada smartphone. Dengan banyak aplikasi yang tersedia di smartphone, mereka juga cenderung mencari cara praktis untuk menyelesaikan urusannya.
Salah satu contoh cara praktis yang biasa mereka lakukan adalah transaksi pembayaran secara online. Melalui banyak jenis aplikasi e-wallet, transaksi pembayaran dapat dilakukan dengan lebih mudah dan cepat. Terkait dengan hal itu, realme mencoba untuk memenuhi kebutuhan orang-orang sibuk yang sehari-harinya tidak lepas dari smartphone.
Bagi mereka yang selalu aktif, dukungan pengisian daya cepat di dalam sebuah smartphone tentu saja sangat penting. Dukungan 18W Quick Charge pada realme C15 bisa jadi solusi yang tepat untuk mereka. Berkat dukungan seperti itu, mengisi baterai hingga 25% hanya buth waktu 30 menit.
Tentu saja, dalam situasi mendesak, apalagi buat mereka yang julukan “super sibuk”, angka tersebut merupakan angka yang cukup aman untuk keluar rumah. Pasalnya, hanya dengan 5% dari baterai 6000 mAh di realme C15, mereka masih bisa melakukan komunikasi via WhatsApp selama 1,79 jam dan bertelepon hingga 2,45 jam.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?