Perkembangan smartphone di Indonesia semakin menarik untuk kita ikuti. Tak hanya berbicara soal spesifikasi hardware yang ditanam, sejumlah pabrikan smartphone pun berlomba-lomba menyuguhkan perangkatnya dengan desain yang menarik.
Belakangan ini, tak sedikit smartphone yang diperkenalkan memiliki balutan warna yang enak dipandang mata. Mengkilap dengan gradasi warna yang menarik. Mungkin kita ingat, salah satu produsen yang memperkenalkan perangkatnya dengan gradasi warna ciamik adalah OPPO.
Ya! OPPO pada akhir Januari 2018 lalu telah memperkenalkan OPPO F5 Dashing Blue. Tak hanya OPPO, Vivo ikut-ikutan memperkenalkan smartphone dengan warna gradasi yang memiliki kemiripan, yakni Vivo V9 Cool Blue.
Lantas selain OPPO dan Vivo, pabrikan smartphone mana lagi yang merilis produknya dengan sentuhan warna gradasi? Berikut kami sajikan 6 smartphone yang dikemas dengan warna mengkilap yang layak untuk memenuhi gaya hidup modern kalian.
OPPO F5 Dashing Blue
Seperti telah disebutkan, OPPO merilis F5 Dashing Blue pada akhir Januari 2018. Sebagai edisi spesial, unit smartphone ini pun diproduksi dalam jumlah terbatas. Disebutkan, kehadiran smartphone ini juga merupakan kolaborasi OPPO dengan merek kosmetik M.A.C, dan desainer lokal Rinaldy Yunardi.
Efek finishing OPPO F5 Dashing Blue mampu memantulkan cahaya secara vertikal sehingga menghasilkan efek cermin yang memukau. Soal spesifikasi, OPPO tidak menyematkan dukungan hardware yang berbeda dibandingkan F5 “reguler”. Smartphone ini dibanderol dengan harga Rp4,5 juta.
OPPO F7 Youth Black Diamond
Untuk menyasar konsumen yang menginginkan OPPO F7 dengan harga murah, OPPO merilis OPPO F7 Youth. Menariknya, OPPO merilis smartphone tersebut dengan salah satu warna pilihannya adalah Black Diamond.
Ya! OPPO F7 Youth Black Diamond oleh OPPO dikemas dengan panel belakang yang begitu menarik. Panel belakang smartphone ini memiliki efek pola potongan berlian dan OPPO menyebut desain ini “Art of Light”. Dirilis pada bulan Mei 2018 lalu, smartphone ini dijual dengan harga Rp3,8 juta.
Vivo V9 Cool Blue
Seakan tak mau ketinggalan dengan “saudara dekatanya”, Vivo juga memasarkan V9 dengan warna gradasi yang begitu menarik dan mereka memberi nama Vivo V9 Cool Blue. Bisa dibilang, warna ini sangat kental dengan warna Dashing Blue yang dimiliki oleh OPPO F5.
Jika terpapar cahaya, panel belakang V9 Cool Blue mampu menghasilkan gradasi warna biru muda hingga biru tegas di berbagai sudut. Bahkan di cahaya temaram, smartphoneini sekilas terlihat berwarna ungu muda yang tampak begitu cantik.
Vivo V9 Cool Blue sendiri meluncur pada pertengahan bulan April 2018 dan ditawarkan untuk melengkapi lini V9 Series. Masuk pasar Indonesia, Vivo membanderol Vivo V9 Cool Blue dengan harga Rp4 juta.
Huawei P20 Pro Twilight
Tentu saja, soal smartphone dengan bodi yang memiliki warna gradasi menarik adalah Huawei P20 Pro. Ya! Huawei secara mengejutkan mampu meramu smartphone premiumnya itu dengan salah satu balutan warna yang sedap dipandang mata, yakni warna Twilight.
Terinspirasi oleh pancaran cahaya itu sendiri, warna Twilight mampu menyajikan efek luminescent yang unik di bodi smartphone. Tak sedikit orang menyebutnya warna Twilight yang disematkan ke dalam bodi P20 Pro layaknya warna pelangi.
Gradasi perpaduan warna pink, ungu dan biru yang terlihat pada panel belakang P20 Pro benar-benar bisa membuat smartphone ini tampak cantik. Jika tertarik untuk membelinya, kalian kudu mempersiapkan uang sebesar Rp11.999.000.
Huawei Nova 3i Iris Purple
Tidak bisa dipungkiri, warna Twilight yang ada pada Huawei P20 Pro mampu menarik perhatian pecinta gadget di banyak negara, tak terkecuali di Indonesia. Melihat hal itu, Huawei pun meramu smartphone kelas menengahnya, Huawei Nova 3i dengan salah satu balutan warna gradasi yang enak di pandang mata.
Ya! Nova 3i yang dipasarkan di Indonesia juga datang dengan balutan warna gradasi Iris Purple. Jika terkena cahaya, warna mengkilap smartphone ini sangat menonjol. Ada gradasi warna perpindahan dari biru dan ungu layaknya Twilight yang ada pada P20 Pro.
Selain warna Iris Purple, Nova 3i juga hadir dalam balutan warna hitam. Namun bisa dipastikan Iris Purple akan menjadi warna favorit yang bakal banyak dicari konsumen. Huawei Nova 3i sendiri dibanderol dengan harga Rp4,2 juta.
Baca juga
- Kapasitas Baterai Bakal jadi Kekuatan Honor Note 10
- Xiaomi Mi A2 VS Vivo V9 6 GB, Duel HP Snapdragon 660
- 5 Rekomendasi Quick Charger yang Wajib Dimiliki
Honor 10 Phantom Blue & Phantom Green
Baru saja diperkenalkan di Indonesia, Honor juga memboyong Honor 10 dengan dua warna gradasi, yakni Phantom Blue dan Phantom Green. Kilauan kedua warna gradasi ini sebenarnya diambil dari efek Aurora, yakni fenomena alam yang menyerupai pancaran cahaya yang menyala-nyala pada lapisan ionosfer.
Bisa dibilang, kedua warna gradasi ini benar-benar terlihat menawan dan kurang lebih, mirip dengan warna Twilight yang dimiliki oleh Huawei P20. Selain dua warna tersebut, Honor juga menawarkan satu warna lainnya, yakni hitam. Honor 10 di Indonesia dijual dengan harga Rp6.999.000.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?