Pada tanggal 8 Februari 2017 kemarin, Xiaomi resmi memperkenalkan Redmi Note 4X edisi spesial Hatsune Miku yang berwarna hijau. Selain keistimewaannya dengan tanda tangan Hatsune Miku, pembelinya akan mendapatkan Mi Power Bank Limited Edition dan casing pelindung bertema Hatsune Miku.
Smartphone yang satu ini memiliki layar 5,5 inci yang beresolusi Full HD (1.920 x 1.080 piksel), prosesor Qualcomm Snapdragon 625 octa-core, RAM 4 GB, dan penyimpanan internal 64 GB. Selain itu, Redmi Note 4X Hatsune Miku memiliki kamera belakang 13 MP, kamera depan 5 MP, dan baterai berkapasitas 4.100 mAh.
Menariknya, Xiaomi telah mengumumkan bahwa Redmi Note 4X Hatsune Miku memiliki harga yang mencapai 1.299 Yuan atau sekitar Rp2,5 jutaan. Sementara itu, Xiaomi Redmi Note 4X versi standar dengan RAM 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB memiliki harga 999 Yuan atau sekitar Rp1,9 jutaan. Untuk prosesor, kamera belakang, kamera depan, baterai, dan layarnya hampir sama dengan versi Hatsune Miku.
Redmi Note 4X versi standar akan dijual mulai hari ini tepatnya tanggal 14 Februari 2017 jam sepuluh pagi waktu CIna melalui Mi Home, Xiaomi Mall, Suning Tesco, Lynx official, dan JD.com dengan varian warna emas dan abu-abu. Sementara edisi spesial Hatsune Miku akan dijual jam dua siang pada hari yang sama.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?