Connect with us
M5406KA250px
Berita

OPPO Pasarkan OPPO A1K di Indonesia, Dijual Seharga Rp1 Jutaan

Satu lagi smartphone OPPO yang dibanderol seharga Rp1 jutaan ikut meramaikan pasar Indonesia di pertengahan tahun ini. Ya! Smartphone tersebut adalah OPPO A1K

Updated

OPPO kembali meramaikan pasar smartphone Rp1 jutaan di Indonesia dengan mengahdirkan OPPO A1K. Smartphone ini sengaja dihadirkan sebagai jawaban OPPO untuk memenuhi kebutuhan anak muda yang aktif dalam media sosial, seperti Facebook, Instagram atau pun Twitter.

Ada tiga keunggulan utama OPPO A1K yang diklaim oleh OPPO, yakni sistem antarmuka ColorOS 6 terbaru, baterai besar 4.000 mAh dan dukungan teknologi kecerdasan buatan yang disematkan. Semua itu untuk memudahkan para pengguna untuk tetap aktif dan up-to-date di media sosial.

“OPPO A1K ini hadir dengan serangkaian fitur yang cocol untuk menjawab kebutuhan anak muda di zaman sekarang. Apalagi kalangan ini aktif melakukan kegiatan di media sosial dan selalu ingin up-to-date,” jelas Aryo Meidianto A, Public Relations Manager OPPO Indonesia.

Ditambahkan oleh Aryo, OPPO A1K ini telah menggunakan ColorOS 6 yang berbasis pada Android 9 Pie. Antarmuka ini membawa berbagai macam fitur baru, seperti Smart Driving, Smart Bar dan Smart Assistant yang memudahkan pengguna dalam menjalani aktivitasnya.

Smart Driving merupakan fitur yang dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara dengan melakukan pembatasan terhadap notifikasi, mengizinkan panggilan ke beberapa kontak yang didaftarkan dan juga mensenyapkan notifikasi, kecuali panggilan masuk.

Selain itu, OPPO A1K dibekali fitur Smart Bar, yakni memungkinkan penggunanya untuk menonton video streaming dan chatting dalam waktu yang bersamaan. OPPO A1K datang dengan layar berukuran 6,1 inci yang memiliki poni bergaya waterdrop.

Untuk urusan memotret, OPPO juga membekali OPPO A1K dengan kamera belakang tunggal yang memiliki resolusi 8 MP. Nah! Untuk memanjakan para pengguna yang ingin berswafoto, OPPO telah membenamkan kamera depan 5 MP.

Baca juga

Bagi kalian yang tertarik untuk membeli smartphone ini, OPPO menjualnya dengan harga Rp1.799.000 dan ada dua pilihan warna bernuansa klasik yang ditawarkan, yakni Hitam dan Merah. Smartphone ini dijual perdana secara pre-order mulai tanggal 20 Juni 2019 melalui situs Akulaku.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita11 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer