Connect with us
S3407VA
Berita

Kelas Pintar, Layanan Belajar Online ini Kasih Jaminan Prestasi

Extramarks Indonesia punya layanan belajar online berbasis web dan aplikasi yang bernama Kelas Pintar. Menariknya, ada satu program terbaru yang ditawarkan yang bernama Money Back Guarantee (MBG).

Updated

Extramarks Indonesia, layanan belajar berbasis web dan aplikasi digital 360 derajat meluncurkan program Money Back Guarantee (MBG). Ini adalah program “Garansi Nilai Naik atau Uang Kembali” yang ditujukan untuk pelanggan perorangan.

Seperti diungkap oleh Fernando Uffie, Country Manager Extramarks Indonesia bahwa secara garis besar program ini memberikan jaminan berupa kenaikan nilai bagi siswa yang berlangganan “Kelas Pintar” selama periode tertentu, atau biaya berlangganan penuh akan dikembalikan jika nilai siswa tidak naik.

“kami percaya bahwa metode pembelajaran Extramarks bisa membantu siswa untuk lebih mudah memahami materi pelajaran dan meningkatkan nilai siswa. Pada akhirnya, juga meningkatkan kualitas pendidikan nasional. Ini yang menjadi latar belakang kami merilis program MBG,” jelas Fernando.

MBG sendiri berlaku untuk pelanggan yang memilih paket Kelas Pintar dan berlangganan selama 12 bulan. Program ini bisa digunakan oleh siswa tingkat SD, SMP maupun SMA, dengan materi pelajaran kelas 1 sampai 12 sesuai dengan Kurikulum 2013 Rev yang berlaku saat ini.

Untuk dapat mengikuti program ini, pelanggan dengan mudah dapat mengunjungi tautan berikut lalu melakukan pendaftaran akun. Untuk pelanggan yang sudah memiliki akun Extramarks, dapat memilih paket Program MBG saat ingin berlangganan.

Adapun syarat dan ketentuan klaim program MGB adalah menyelesaikan minimal 40% proses belajar yang meliputi Learn, Practice dan Test pada semester satu. Dan untuk satu tahun penuh (semester satu dan dua) harus menyelesaikan 80% proses belajar.

Untuk menyelesaikan minimal 40% proses belajar pada semester satu, siswa berhak melakukan klaim sebesar 50% dan biaya berlangganan otomatis terhenti. Tetapi jika siswa memutuskan untuk melanjutkan satu tahun penuh, maka siswa berhak untuk melakukan klaim sebesar 100% dari biaya berlangganan.

Persyaratan ini juga dikaitkan jika siswa mendapatkan nilai ulangan harian (SD) atau nilai raport semester (SMP/SMA) di bawah nilai yang dijamin oleh Extramarks, barulan siswa atau pelanggan paket Kelas Pintar berhak untuk melakukan klaim.

Baca juga

Lantas, berapa biaya berlangganan Kelas Pintar dalam program MBG yang ditawarkan oleh Extramarks? Untuk biaya berlangganannya sendiri terbilang sangat terjangkau, yakni hanya Rp3.000.000 untuk 12 bulan. Keuntungan lainnya, siswa dapat mengakses materi pembelajaran selama 24 jam

Comments

Harga HP Terbaru

Berita2 years ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer

2014 - 2024 DroidLime.com.
Android is a trademark of Google LLC. DroidLime are not affiliated, associated, authorized, endorsed by, or in any way officially connected with Google LLC., or any of its subsidiaries or its affiliates.