Connect with us
FA506_2024
Berita

EZVIZ Wujudkan Punya Smart Home Impian Jadi #LebihEazy

EZVIZ hadirkan teknologi dan konektivitas terbaru untuk kamera pintar dan peralatan rumah tangga pintar lainnya untuk wujudkan konsep smart home impian.

Updated

Di pasar Indonesia, EZVIZ kembali membuat gebrakan. Kali ini, EZVIZ memperkenalkan rangkaian produk terbaru kamera pintar dan smart home lainnya dalam acara bertajuk “EZVIZ Launching Event”, yang membawa tagline Punya Smart Home Impian #LebihEazy dengan EZVIZ.

Seperti dikatakan oleh George Wu, Country Manager EZVIZ Indonesia bahwa secara global, Creating Easy Smart Home merupakan visi dari EZVIZ, yang di Indonesia didefinisikan untuk mewujudkan smart home impian #LebihEazy dengan teknologi EZVIZ.

“Selama satu dekade terakhir EZVIZ sudah meraih kepercayaan pengguna secara global, dengan lebih dari 100 juta pengguna terdaftar dan 40 juta pengguna aktif setiap bulannya. Terus berinovasi, , EZVIZ berupaya memenuhi kebutuhan pengguna dan menciptakan produk yang berkualitas,” kata George Wu.

Sementara, Oktavia Mega Wati, Marketing Manager EZVIZ Indonesia menjelaskan bahwa dalam mewujudkan smart home impian, integrasi antar perangkat yang mulus jadi kunci utama. Karena itu, EZVIZ juga mempersiapkan aplikasi bawaan yang dapat didonwload via Play Store dan App Store.

“Fitur menarik yang memanfaatkan teknologi berbasis AI, yakni dapat mendeteksi gerakan manusia, mendeteksi gerakan hewan, auto zoom tracking dan waving hand recognition control juga telah kami sematkan pada produk-produk andalan EZVIZ,” ucap Oktavia.

Kamera pintar EZVIZ juga memberikan hasil kualitas gambar terbaik, dengan berbagai pilihan, yaitu resolusi Full HD, sebagai contohnya ada pada EZVIZ CB1. Ada juga resolusi 2K, 2K+ dan bahkan 3K, yakni pada EZVIZ EB8 4G, EZVIZ H3c 4MP dan EZVIZ H6.

Untuk membuktikan keunggulan lainnya, Oktavia juga mendemokan bagaimana EZVIZ H8c sebagai CCTV yang dapat dimanfaatkan oleh pengguna untuk melihat siapa yang datang berkunjung ke rumah dan memberikan akses masuk sementara kepada tamu tersebut melalui Smart Lock L2S.

“Perangkat lainnya yang turut diperkenalkan oleh EZVIZ adalah A3 Home Gateway. Ini adalah central hub berbagai perangkat serta sensor yang bisa pengguna pasang di rumah untuk memantau kondisi temperatur, kebocoran air, asap dan lainnya,” ungkap Oktavia.

Tak ketinggalan, EZVIZ juga menghadirkan perangkat smart cleaning melalui lini EZVIZ RH2, RS2 dan RE5 Plus. Ketiga perangkat pintar ini dapat memudahkan kalian membersihkan segala macam kotoran dan debu di rumah, dengan berbagai opsi pengerjaan yang bisa dilakukan secara otomatis.

Selain semua produk yang telah disebutkan, EZVIZ juga memiliki produk kamera keamanan pintar, baik CCTV indoor maupun outdoor. Fitur menarik lainnya, CCTV EZVIZ memiliki Two Way Talk. Ini adalah fitur yang dapat memonitor dan berkomunikasi dengan keluarga dirumah via smartphone.

Sementara, CCTV EZVIZ untuk lingkungan outdoor sudah dirancang dengan konsep weatherproof design. Artinya, perangkat keamanan ini tahan di segala kondisi cuaca. Bahkan, khusus untuk beberapa model CCTV outdoor juga mendukung pengisian daya melalui solar panel.

Jika kalian tertarik untuk membeli perangkat yang telah dijelaskan di atas, EZVIZ hingga akhir bulan Oktober 2023 ini punya promo bundling smart home #Lebih Eazy Package, dengan tiga pilihan paket menarik. Semua itu untuk mewujudkan smart home impian kalian.

Paket pertama, yakni Eazy Package dengan harga spesial Rp1.299.000, kalian akan mendapatkan EZVIZ H1c, C6N 2MP, C3WN dan Memory Card 32 GB. Pilihan paket kedua, yakni Lebih Eazy Package dibaderol Rp3.599.000, yang akan mendapatkan EZVIZ H6, C6N 2MP, H8c 2MP, DB2C, B1 Alarm Sensor Kit dan Memory Card 64 GB.

Paket terakhir, yakni Super Eazy Package dengan harga spesial Rp5.999.000, dan kalian bisa membawa pulang EZVIZ H6, C6N 4MP, H8c 4MP, CB3 + Solar Panel, B1 Alarm Sensor Kit, DB2 Pro dan Memory Card 64 GB. Semuanya bisa kalian temukan di Officual EZVIZ di Tokopedia.

Comments

Harga HP Terbaru

Harga HP6 months ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP10 months ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP12 months ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi POCO X5 5G

Bulan Februari lalu POCO secara resmi telah meluncurkan POCO X5 5G di pasar Indonesia. Smartphone kelas menengah ini datang dengan...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer