Connect with us
S3407VA
Berita

SPC Lahirkan Smartphone Dual-selfie Lokal Terjangkau

Updated

SPC Mobile telah meluncurkan produk terbarunya di Indonesia yang menyasar pencintas selfie, SPC L53 Selfie. Satu hal paling menarik dari smartphone ini tidak lain adalah label harganya. Ditargetkan untuk pengguna di Indonesia, SPC mematok L53 Selfie seharga Rp899 ribu via flash sale di Shopee pada 22 Februari 2018.

Setelah melewati masa flash sale tersebut, SPC L53 Selfie ini akan dijual dengan harga normal Rp1,2 juta. Fitur unggulan yang hadir pada perangkat ini terdapat pada dua kamera depan yang memiliki kombinasi 8 MP + 2 MP disertai flash. SPC juga mengklaim kombinasi ini bisa hasilkan foto dengan efek bokeh.

Sementara kamera belakangnya memiliki resolusi 13 MP. Untuk dapur pacunya dipercayakan pada prosesor quad-core berkecepatan 1,3 GHz yang ditunjang kapasitas RAM 2 GB dan ROM 16 GB yang dapat ditambahkan microSD.

Karena masuk market entry-level, maka SPC L53 Selfie masih setia dengan layar compact 5 inci dengan kaca lengkung 2,5D dan resolusi HD (1.280 x 720 piksel). SPC L53 Selfie juga dilengkapi sensor fingeprint pada bagian belakangnya untuk membuka lockscreen dengan cepat dan mudah.

Baca juga

Beberapa dukungan lain yang turut disematkan yakni baterai 2.500 mAh, Bluetooth, WiFi, dukungan jaringan 4G-LTE, dan sistem operasi Android 7.0 Nougat. Nantinya dalam paket penjualan smartphone ini akan disediakan juga jelly case, screen protector, dan earphone secara gratis.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita2 years ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP3 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer

2014 - 2024 DroidLime.com.
Android is a trademark of Google LLC. DroidLime are not affiliated, associated, authorized, endorsed by, or in any way officially connected with Google LLC., or any of its subsidiaries or its affiliates.